Informasi awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Afridza Munandar adalah pembalap motor Indonesia yang berkompetisi di Asia Talent Cup.
Afridza Munandar bergabung di Astra Motor Racing Team.
Selain itu, Afridza Munandar juga pernah membalap di Suzuka Endurance 4 Hours.[1]
Pada Asia Talent Cup yang digelar pada 2 November 2019 di Sepang, Afridza Munandar mengalami kecelakaan parah di tikungan 10 pada lap pertama.
Afridza Munandar sempat dilarikan rumah sakit di Kuala Lumpur.
Namun, Afridza Munandar tidak tertolong dan menghembuskan nafas terakhir di sana.[2]
Baca: BREAKING NEWS Pembalap Indonesia Afridza Munandar Meninggal setelah Crash di Asian Talent Cup Sepang
Baca: Dimas Ekky Pratama
Kehidupan dan karier awal #
Afridza Syach Munandar lahir di Tasikmalaya pada 13 Agustus 1999.
Afridza Munandar sukses berkarier di Kejuaraan Nasional.
Pada 2013, pembalap asal Bogor ini berhasil menjadi Juara Umum Jabar MP5 dan Juara Umum MP6.
Setahun kemudian, dia berhasil meraih Juara Umum II Kejurnas MP5 dan Kejurnas MP6.
Baca: Gerry Salim
Baca: Benny Hidayat
Afridza Munandar mendapat Juara II pada Kerjurnas MP Seri V kelas MP3.
Pada 2016, Afridza Munandar berhasil meraih medali perak PON Jabar.
Setahun setelahnya, dia menjadi Juara Nasional MP3 dan MP4.[3]
Asia Talent Cup #
Afridza mulai membalap di Asia Talent Cup pada 2018.
Pada debutnya balapnya di Losail, Afridza Munandar finish di posisi keenam.
Afridza Munandar berhasil memperbaiki finishnya di RAC2, yakni di posisi kelima.
Dia mendapat podium pertamanya di Asia Talent Cup pada RAC2 Thailand.
Afridza Munandar mengakhiri musim debutnya di peringkat kesepuluh dengan 59 poin.
Performa Afridza Munandar meningkat pada Asia Talent Cup musim selanjutnya.
Pada RAC1 Thailand, Afridza Munandar berhasil mendapat kemenangan perdananya.
Dia berhasil mengungguli dua pembalap Jepang Sho Nishimura dan Matsuyama.
Namun, di RAC2, dia terpaksa turun ke podium tiga.
Baca: Tjetjep Herijana
Afridza Munandar naik podium dua pada RAC1 Sepang.
Dia mempertajam performanya dan akhirnya berhasil mendapatkan kemenangan di RAC2, kemenangannya yang kedua di Asia Talent Cup.
Di RAC1 Jepang, dia naik ke podium dua, berada di bawah pembalap Jepang Takuma Matsuyama.[4]
Selain itu Afridza Munandar juga memperkuat AHRT di Suzuka Endurance 4 Hours. [5]
Kematian #
Afridza Munandar sempat mendapat peringkat kedua di klasemen Asia Talent Cup 2019.
Namun, di Asia Talent Cup 2019 RAC1 Malaysia pada 2 November 2019, Afridza Munandar mengalami kecelakaan di tikungan ke-10 lap pertama.
Munandar terjatuh setelah bersenggolan dengan Takuma Matsuyama
Redflag dikibarkan dan balapan langsung dihentikan.
Afridza Munandar kemudian mendapatkan pertolongan pertama dari tim medis di pinggir lintasan.
Setelah itu, Munandar langsung dibawa dengan helikopter ke Rumah Sakit Kuala Lumpur.
Namun, nyawa Afridza Munandar tidak tertolong.[6]
Beberapa pembalap, di antaranya Fabio Quartararo, Cal Crutchlow, dan Alex Marquez turut memberikan penghormatan pada Afridza Munandar.[7]
Prestasi #
Memenangkan RAC1 Thailand
- 2019
Memenangkan RAC2 Malaysia
- 2018
· - Champion MP 4 Region 2 2018
· - Champion Astra Honda Racing School 2018 - 250cc
· 10th- 3rd podium : 1x[8]
- 2017: Juara Nasional MP3 dan MP4 serta menjuarai Astra Honda Racing School 2017 - 250cc
- 2016: Medali perak PON Jabar
- 2015: Juara II Kejurnas MP Seri V kelas MP3
- 2014: Juara Umum II Kejurnas MP Kelas MP5 dan Juara Umum II Kejurnas MP Kelas MP6
- 2013: Juara Umum Jabar MP5 dan Juara Umum MP6.[9]
(TRIBUNNEWSWIKI/Febri)
| Nama | Afridza Munandar |
|---|
| Lahir | Tasikmalaya, 13 Agustus 1999 |
|---|
| Meninggal | Kuala Lumpur, 2 November 2019 |
|---|
| Menjuarai | Juara Umum Jabar MP5 dan Juara Umum MP6 (2013), MP 4 Region 2 dan Juara Astra Honda Racing School 250 cc (2018) |
|---|
| Tim | Astra Honda Racing Team |
|---|
Sumber :
1. www.100kpj.com
2. www.gridoto.com
3. www.asiatalentcup.com
4. www.motorplus-online.com
5. www.motorplus-online.com
6. www.motorplus-online.com
7. www.astra-honda.com