Dibuang Manchester United Demi Bek Termahal Dunia, Chris Smalling Justru Tampil Apik di Roma

Chris Smalling kini menjadi andalan lini belakang AS Roma, setelah kedatangan Harry Maguire membuatnya terpental dari skuad Manchester United.


zoom-inlihat foto
smalldini.jpg
Teamtalk.com
Chris Smalling


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Manchester United kini boleh menyesali langkah mereka sendiri ketika meminjamkan Chris Smalling ke AS Roma.

Pasalnya, sang bek tengah ternyata sejauh ini sedang menunjukkan performa yang lebih baik daripada rekrutan mahal Manchester United musim ini, Harry Maguire.

Pada bursa transfer musim panas lalu, Manchester United baru saja merekrut Harry Maguire dari Leicester City.

Manchester United menebus Maguire sebagai bek termahal di dunia dengan harga transfer 80 juta pound (sekitar 1,4 triliun rupiah).

Baca: Hajar Southampton 9-0, Leicester Tuai Banyak Catatan Bersejarah Hingga Samai Rekor Manchester United

Baca: Jokowi Minta Pembenahan Sepak Bola, Simak Profil Lengkap Menpora yang Baru

Baca: BREAKING NEWS - Daffa, Jebolan Dangdut Academy Ditangkap Polisi karena Terjerat Kasus Narkoba

Setelah kedatangan Maguire, Manchester United lalu melepas Chris Smalling ke AS Roma dengan status pinjaman.

AS Roma sendiri hanya perlu membayar uang 3 juta euro atau sekitar 2,6 juta pound (47 miliar rupiah) sebagai biaya peminjaman Smalling selama sartu musim.

Manchester United ternyata kecele karena  performa Smalling di AS Roma kini lebih bagus daripada sang bek termahal, Maguire.

jet
Chris Smalling, tampil impresif ketika dipinjam AS Roma pada musim 2019-20.

Smalling, yang harganya di bursa transfer musim panas lalu hanya sekitar 3%-nya Maguire, unggul dalam banyak statistik.

Dalam tugas defensif, Smalling membuat rata-rata 1,5 tekel per penampilan di Liga Italia.

Dia juga membuat rata-rata 1,5 intersep, 5 sapuan, dan 1,3 blok setiap kali merumput.

Angka itu mengungguli catatan tekel (0,4), intersep (1,2), sapuan (4,3), dan blok (0,5) Maguire di Liga Inggris.

Baca: Demi Pergi sari Manchester United, Paul Pogba Siap Tiru Cara Jitu Eden Hazard

Baca: Harry Maguire

Di sisi ofensif, Smalling membuat rata-rata 1,2 tembakan dan 0,2 peluang per pertandingan.

Bek timnas Inggris bertinggi badan 194 cm ini juga baru saja mencetak gol pertamanya musim ini saat membawa AS Roma menang 4-0 atas Udinese pada lanjutan Liga Italia, Rabu (30/10/2019).

Maguire belum mencetak gol dan hanya membuat rata-rata 1 tembakan per partai, tetapi dia sedikit unggul dalam jumlah peluang (0,8).

Dalam hal mengalirkan bola, Smalling juga lebih oke daripada Maguire.

Di Liga Italia, Smalling membuat rata-rata 54,7 operan per pertandingan dengan akurasi mencapai 91,5%.

Statistik Maguire di Liga Inggris hanya 53 operan per laga dengan akurasi jauh di bawah Smalling, yaitu hanya 84,9%.

Sesi foto seremonial transfer Harry Maguire (kiri) didampingi pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.
Sesi foto seremonial transfer Harry Maguire (kiri) didampingi pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer. (premierlague.com)

Liga Italia dan Liga Inggris pastinya berbeda, tetapi tetap saja perbandingan antara Smalling dan Maguire tak terelakkan.

Manchester United jelas bakal kecele berat apabila perbandingan statistik ini bertahan sampai akhir musim.

Daripada membuang uang 80 juta pound untuk merekrut Maguire, lebih baik dulu mereka tetap memakai Smalling.

Tidak heran jika kini banyak seruan muncul agar Manchester United memanggil pulang Smalling.

Kebetulan AS Roma tidak memiliki opsi pembelian permanen dalam klausul peminjaman sang bek.

AS Roma sendiri dikabarkan sangat tertarik untuk membeli Smalling secara permanen.

Menurut Calciomercato, AS Roma akan mencoba menawarkan 15 juta euro untuk merekrut Smalling secara permanen.

Masih berkomunikasi dengan Solskjaer

Meski sudah menjadi bagian dari AS Roma, Chris Smalling, mengaku dirinya masih menjalin kontak dengan Ole Gunnar Solskjaer, mantan manajernya di Manchester United.

Chris Smalling meninggalkan Manchester United pada musim panas 2019-20 ini setelah sembilan tahun mengabdi.

Padahal Chris Smalling belum lama telah memperpanjang masa baktinya bersama Manchester United hingga Juni 2022.

Dalam klausul peminjamannya, tidak ada opsi pembelian permanen bagi AS Roma untuk Smalling pada akhir masa peminjaman.

Permainan apik Chris Smalling pin pun membuat pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, masih memantau perkembangannya di Roma.

Hal itu pun diakui oleh bek berusia 29 tahun tersebut.

Chris Smalling dan Ole Gunnar Solskjaer.
Chris Smalling dan Ole Gunnar Solskjaer. (Twitter resmi akun Manchester United)

"Saya masih menyempatkan berbicara dengan semua pemain Man United karena saya telah lama berada di sana dan mereka adalah teman-teman saya," kata Smalling dikutip dari The Athletic.

"Saat-saat sulit tengah melanda di sana, tetapi pelatih mengirimi saya pesan."

"Dia masih mengawasi saya dan dia melihat saya sudah menjadi man of the match lalu memberi selamat."

"Saya pikir sepak bola Italia cocok dengan pemain bertahan agresif dan cepat yang membaca pertandingan dengan baik."

"Saya ingin menjadi gangguan bagi para striker di sini, sama seperti yang saya lakukan di Liga Inggris," ujar Smalling."

Smalling pun tidak menutup kemungkinan untuk kembali bermain demi memperjuangkan satu tempat di skuad inti tim Setan Merah.

Baca: FILM - Diego Maradona (2019)

Baca: Alfin Lestaluhu Meninggal Dunia, Rekan Tim hingga Legenda Timnas Indonesia Beri Ucapan Duka

Baca: Meninggal Akibat Infeksi Otak, Inilah Perjalanan Karier Alfin Lestaluhu Bersama Timnas U-16

"Saya rasa saya akan menjadi pemain yang lebih baik ketika kembali dari peminjaman pada Mei mendatang," sambung Smalling.

"Saya terus melakukan kontak dengan Solskjaer dan dia mengatakan bahwa saya akan memainkan cukup banyak pertandingan selama dipinjamkan."

"Hal itulah yang membuat saya bersemangat untuk membuktikan kualitas saya ketika kembali ke Inggris," ucap eks bek tengah Fulham tersebut menambahkan.

(Tribunnewswiki.com/Bolasport.com/Haris/Dwi Wijatmiko)





Penulis: Haris Chaebar
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved