Dylan Carr Alami Kecelakaan, Angela Gilsha Kabarkan Kondisi Terkini sang Kekasih

Angela Gilsha memberikan kabar terkait kondisi terkini Dylan Carr pasca-kecelakaan yang dialami kekasihnya itu pada Kamis (31/10/2019) kamarin.


zoom-inlihat foto
angela-gilshaa.jpg
Kolase TribunnewsWiki/Instagram Angela Gilsha & DylanCarr
Angela Gilsha ungkap kondisi terkini Dylan Carr pascakecelakaan.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Pasca-kecelakaan yang dialami Dylan Carr, Angela Gilsha mengabarkan kondisi terkini sang kekasih.

Melalui Instagram Story-nya, Angela Gilsha membagikan tangkapan layar informasi dari ayah Dylan Carr, Terremce Carr, tentang kabar terakhir Dylan.

"Dia telah melalui malam yang tenang dan sekali lagi menanggapi kami berbicara dengannya dengan meremas tanganku. Kami sekarang menunggu keputusan dokter untuk mencoba membangunkannya," begitu bunyi percakapan via WhatsApp yang diunggah Angela Gilsha, seperti dikutip TribunnewsWiki, Jumat (1/11/2019).

Angela Gilsha ungkap kondisi terkini Dylan Carr.
Angela Gilsha ungkap kondisi terkini Dylan Carr. (Instagram Stories Angela Gilsha)

"From Dylan Father Gel. Barusan ini sy tanyakan kondisi update Dylan," sambung seseorang yang bercakap dengan Angela.

Angel membagikan informasi terkini terkait kondisi Dylan Carr agar orang-orang tidak khawatir dan mengetahui kondisi terbaru Dylan.

"Biar pada tau keadaan Dylan sekarang dan ngga pada panik. Puji Tuhan sudah bisa respon.. Tetep doakan ya semuanya," tulis Angel, lewat Instagram Story, Jumat (1/11/2019).

Baca: Dylan Carr

Baca: Angela Gilsha Panari

Sebelumnya, diketahui pemain sinetron Anak Langit, Dylan Carr mengalami kecelakaan mobil.

Dilansir dari Kompas.com, Dylan Carr mengalami kecelakaan mobil di Tol Jakarta Outer Ring Road KM 36 arah Cikunir pada Kamis (31/10/19).

Kecelakaan mobil itu rupanya membuat Dylan Carr harus segera melakukan operasi pengangkatan tengkorak.

Hal tersebut terjadi karena adanya pembengkakan di otak Dylan Carr akibat kecelakaan.

Reaksi Sahabat Dylan Carr

Ammar Zoni
Ammar Zoni (Instagram@ammarzoni)

Peristiwa kecelakaan yang dialami Dylan Carr itu tentu menyisakan duka di hati sahabat.

Rekan aktor Ammar Zoni dengan istri, Irish Bella, mendoakan kesembuhan Dylan Carr dengan mengunggah foto di akun Instagram, @ammarzoni.

Terlihat dalam foto tersebut, Dylan berada di gendongan punggung Ammar.

Baca: Ayah Dylan Carr Kabarkan Kondisi Terkini Putranya, Sebut Ia Alami Pembengkakan Otak dan Dibuat Koma

Baca: Niat Antar Jenazah, Ambulans Ini Kecelakaan Tewaskan Seluruh Pengantar

"Mohon doa terbaik untuk sahabat kami, adik kami serta teman seniman kami @dylancarr8 yang sedang berjuang! Semua yang terbaik untuk lo Lan," tulis Ammar Zoni dalam unggahan itu.

Selain itu, Stevan William yang menjadi lawan main Dylan Carr bersedih.

Stefan William
Stefan William (Instagram@stefannwilliam)

Tak ingin tinggal diam, Stefan William pun langsung bergegas menjenguk Dylan Carr yang mengalami kecelakaan.

Namun ketika menjenguk, Stefan William tampak belum langsung bisa menemui Dylan Carr.

Saat sudah tiba di rumah sakit, Stefan William pun disambut oleh orangtua Dylan Carr.

Baca: Ammar Zoni

Baca: Stefan William

Tak hanya sedih, Stefan William juga sampai menangis kala melihat langsung kondisi Dylan Carr.





Halaman
12
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved