Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Ari Irham adalah seorang disc jokey dan aktor asal Indonesia. (1)
Memiliki nama lengkap Irham Nuran Harir, ia dikenal dengan nama Ari Irham.
Ari Irham lahir di Bandung, 24 Oktober 1998.
Ia merupakan anak kedua dari pasangan Herlan Joerliawan dan Dian Camelia.
Ari Irham memiliki kakak bernama Faza Isa Joerliawan.
Namun, kedua orangtua Ari Irham berpisah sehingga ayahnya menikah lagi.
Ari Irham menempuh pendidikan di Taman Kanak-kanak (TK) dan Sekolah Dasar (SD) di Al-Irhaam Global Islamic School. (2)
Kemudian, Ari Irham melanjutkan sekolah menengah di Bandung.
Hingga akhirnya, Ari Irham lanjut sekolah DJ selama enam bulan di Bandung.
Baca: Adhisty Zara
Baca: Rachel Amanda
Perjalanan Karier #
Ari Irham mengawali kariernya sebagai seorang disc jokey atau DJ. (3)
Pada usianya ke-14 tahun, Ari Irham sudah menjadi seorang disc jokey.
Ari Irham mengaku bahwa ia tidak memiliki latar belakang dalam bermusik.
Namun, Ari Irham memiliki keterkaitan terhadap musik saat kelas 4 SD.
Pada tahun 2014, Ari Irham mulai belajar menjadi disc jokey atau DJ.
Bahkan, Ari Irham juga sempat mengamen di sebuah tempat dan tidak dibayar.
Selain itu, Ari Irham juga belajar menulis pada tahun 2016.
Pada tahun tersebut, Ari Irham berhasil merilis buku pertamanya berjudul 'The Diary of Ari Irham'.
Selang satu tahun, Ari Irham mengeluarkan buku terbarunya berjudul 'After Met You'.
Setelah melebarkan sayap menjadi penulis, Ari Irham mulai masuk ke dunia akting.
Debut aktingnya dimulai ketika Ari Irham berperan sebagai Ditto di sebuah sinetron berjudul 'Super Puber'.
Tak hanya itu, Ari Irham juga menjadi cameo dalam film 'I Love U from 38.000 feet' pada tahun yang sama.
Hingga akhirnya tahun 2018, Ari Irham mendapatkan peran sebagai Aldo di film berjudul 'Generasi Micin vs Kevin'.
Ari Irham juga berperan dalam film yang diadaptasi dari novelnya sendiri berjudul 'After Met You' pada tahun 2019.
Selanjutnya, Ari Irham mendapatkan peran utama dalam film 'Terlalu Tampan'.
Di akhir tahun 2019, Ari Irham kembali tampil dalam layar lebar bergenre horor berjudul 'Ratu Ilmu Hitam'.
Baca: Rizki Nazar
Baca: Prilly Latuconsina
Film #
(2016) I Love U from 38.000 Feet
(2016) Promise
(2018) Generasi Micin vs Kevin
(2019) After Met You
(2019) Terlalu Tampan
(2019) Ratu Ilmu Hitam
Sinetron dan FTV #
Sinetron
(2016) Super Duper
(2018) Cinta Yang Hilang
FTV
(2017) Diam Diam Cinta
Singel #
(2016) XXIV DAT A$$
(2016) Me
Novel #
(2016) The Diary of Ari Irham
(2017) After Met You
(TRIBUNNEWSWIKI/Afitria)
| Nama | Ari Irham |
|---|
| Lahir | Bandung, 24 Oktober 1998 |
|---|
| Ayah | Herlan Joerliawan |
|---|
| Ibu | Dian Camelia |
|---|
| Kakak | Faza Isa Joerliawan |
|---|
| ariirhamm |
| @ariirham2 |
Sumber :
1. inibiodata.com
2. www.dontsad.com
3. www.suara.com
4. id.wikipedia.org