Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Syahnaz Sadiqah lahir di Bandung, pada 30 Oktober 1993.
Syahnaz Sadiqah merupakan aktris dan pembawa acara Indonesia.
Syahnaz lahir dari pasangan Munawar Ahmad dan Amy Qanita
Dalam keluarga tersebut, Syahnaz memiliki dua orang kakak kandung, yakni Nisya Ahmad dan aktor Raffi Ahmad. (1)
Karier #
Syahnaz Sadiqah mengawali kariernya di dunia hiburan pada tahun 2013.
Kala itu ia menjadi pembawa acara Dahsyat yang tayang di RCTI.
Syahnaz pertama tampil di Dahsyat sebagai co-host Billy Syahputra.
Mengawali debutnya sebagai seorang presenter, karier Syahnaz terus menanjak.
Beberapa waktu kemudian Syahnaz mulai mendapatkan tawaran untuk tampil di sejumlah sinetron dan model video klip.
Pada 2014, Syahnaz turut membintangi film Olga & Billy Lost in Singapore yang diproduksi oleh Rapi Films.
Di tahun yang sama Syahnaz juga membintangi dua sinetron, yaitu Kita Nikah Yuk dan 7 Manusia Harimau.
Dalam sinetron 7 Manusia Harimau, ia memainkan peran sebagai Karina hingga tahun 2016.
Berikutnya, Syahnaz membintangi sinetron Asisten Rumah Tangga 2 pada tahun 2016. (1)
Hubungan #
Syahnaz menikah dengan Jeje Govinda pada Sabtu (21/4/2018) lalu.
Pernikahan tersebut dilangsungkan di Jalan Maribaya Timur, Kp Cibeunyi Kaler Cibodas, Lembang, Bandung.
Ijab kabul keduanya dilaksanakan pukul 13.00 WIB.
Suasana pernikahan Syahnaz dna Jeje Govinda terkesan mewah.
Resepsi pernikahan digelar dengan konsep kebun tersebut terkesan santai namun mengasyikkan.
Mereka sengaja menggelar akad dan resepsi satu hari sebelum hari ulang tahun Jeje Govinda. (2)
Filmografi #
Film
2014 Olga & Billy Lost in Singapore
Sinetron
2014
- Kita Nikah Yuk
2014-2016
- 7 Manusia Harimau
2016
- 7 Manusia Harimau New Generation
- Asisten Rumah Tangga 2
- Pulang Malu Tak Pulang Rindu
2017
- Dunia Terbalik
FTV
2014 Ibu Bukan Pembantu
Video Klip
- Bukan Rama Shinta (Raffi Ahmad)
- Masih (Raffi Ahmad ft. Nagita Slavina)
- Menjemputmu (Dega)
- Putar Balikan Waktu
Acara TV
- Intens (RCTI)
- Dahsyat (RCTI)
- Pesbukers (ANTV)
- Korslet (Trans TV)
- Catatan si Olga (ANTV)
- Ngabuburit (Trans TV)
- Rumah Mama Amy (MNCTV) (1)
Penghargaan #
2016
- Pop Awards 2016, kategori Family Pop Award bersama Raffi Ahmad
- Dahsyatnya Awards 2016, kategori Pasangan Terdahsyat bersama Juan Christian
2015
- Indonesia Kid Choice Awards, kategori aktris terfavorit
2014
- Dahsyatnya Awards 2014, kategori Pasangan Terdahsyat bersama Billy Syahputra (1)
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/A Nur)
| Nama | Syahnaz Sadiqah |
|---|
| Lahir | Bandung, 30 Oktober 1993 |
|---|
| Orangtua | Munawar Ahmad |
|---|
| Amy Qanita |
| Saudara | Raffi Ahmad |
|---|
| Nisya Ahmad |
| Dikenal Sebagai | Aktris |
|---|
| Presenter |
Sumber :
1. id.wikipedia.org
2. bangka.tribunnews.com