Informasi #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - In the Tall Grass merupakan film adaptasi novel karya penulis novel horor legendaris Stephen King yang tayang di layanan streaming online film, Netflix.
Novelnya sendiri telah diterbitkan pada tahun 2012 dan terbagi menjadi dua bagian.
Tidak sendiri, Stephen King menulis novel In the Tall Grass bersama putranya yang bernama Joe Hill.
Novel-novel Stephen King ini sebelumnya sudah banyak yang diadaptasi ke dalam film maupun serial televisi termasuk IT. (1)
Film berdurasi 90 menit ini rilis perdana di Netflix pada 4 Oktober 2019.
Film ini berkisah tentang 6 orang yang tidak saling kenal yang terjebak di rawa-rawa penuh dengan rumput tinggi di daerah Kansas.
Sang sutradara, Vincenzo Natali mengubah alur cerita dalam film menjadi sedikit berbeda dengan cerita novel aslinya. (2)
Film horor ini dibintangi oleh Laysla De Oliveira, Avery Whitted, Will Buie Jr., Harrison Gilbertson, Rachel Wilson, dan pemeran dalam Conjuring Universe, Patrick Wilson.
Situs Rotten Tomatoes memberikan skor untuk film adaptasi novel ini sebanyak 40 persen. (3)
Sementara situs IMDb memberikan ulasan sebanyak 5,5 dari 10. (4)
Baca: FILM - IT Chapter Two (2019)
Baca: FILM - It (2017)
Sinopsis #
Becky yang sedang hamil sedang berkendara bersama saudaranya, Cal menuju San Diego.
Mobil mereka berhenti di pinggir jalan karena Becky mendengar suara seorang anak lelaki minta tolong.
Suara itu jelas terdengar seperti sedang tersesat dan meminta tolong.
Suara anak yang minta tolong itu berasal dari dalam rawa-rawa yang ditumbuhi oleh rumput-rumput yang tinggi.
Mereka berdua memutuskan keluar dari mobil dan masuk ke dalam rawa untuk menolong anak tersebut.
Namun mereka justru tersesat dalam pencarian bocah lelaki yang minta tolong itu.
Semakin lama berada di antara rumput tinggi tersebut, Becky merasa ada yang aneh.
Perlahan-lahan rahasia dari rawa-rawa tersebut mulai terungkap.
Tidak hanya Becky dan Cal, ternyata di sana juga ada empat orang lainnya yang juga terjebak di dalam rerumputan tinggi.
Satu per satu dari mereka dipertemukan dengan Ross dan Natalie, kedua orang tua Tobin yang meminta tolong pada Becky dan Cal.
Mereka saling terjebak tidak dapat menemukan jalan keluar.
Hingga kemudian salah satu nyawa dari mereka melayang.
Ternyata bukan rawa-rawa yang membunuh salah seorang dari mereka.
Namun ada kekuatan magis di antara rumput-rumput itu yang akan memengaruhi orang di dalamnya sehingga menjadi psikopat. (2)
Baca: FILM - Doctor Sleep (2019)
Baca: FILM - Pet Sematary (2019)
Trailer #
Berikut trailer film In the Tall Grass (2019):
Poster #
Berikut poster film In the Tall Grass (2019):
Pemeran #
(TribunnewsWiki.com/Yonas)
- Laysla De Oliveira sebagai Becky DeMuth
- Avery Whitted sebagai Cal DeMuth
- Patrick Wilson sebagai Ross Humboldt
- Will Buie Jr. sebagai Tobin Humboldt
- Harrison Gilbertson sebagai Travis McKean
- Tiffany Helm sebagai Gas Attendant
- Rachel Wilson sebagai Natalie Humboldt (5)
Baca: FILM - The Addams Family (2019)
Baca: FILM - Running with the Devil (2019)
Jangan lupa subscribe official Youtube channel TribunnewsWiki di TribunnewsWIKI Official
| Judul Film | In the Tall Grass |
|---|
| Genre | Drama, horor, thriller |
|---|
| Rilis | 4 Oktober 2019 |
|---|
| Durasi | 90 menit |
|---|
| Studio | Netflix |
|---|
| Rating Rotten Tomatoes | 40% |
|---|
| Rating IMDb | 5,5/10 |
|---|
| Sutradara | Vincenzo Natali |
|---|
| Penulis | Vincenzo Natali |
|---|
Sumber :
1. www.rottentomatoes.com
2. www.imdb.com
3. www.imdb.com
4. kumparan.com
5. www.tribunnewswiki.com