Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Arief Yahya adalah Menteri Pariwisata Indonesia periode 2014-2019.
Arief Yahya merupakan seorang kelahiran Banyuwangi, 2 Maret 1961. (1)
Putra dari Said Suhadi dan Siti Badriya.
Ayahnya merupakan seorang pedagang dan ibunya seorang ibu rumah tangga yang aktif di organisasi keagamaan.
Arief Yahya terlahir dari keluarga yang sederhana dan banyak belajar tentang filosofi hidup dari ibunya.
Istri Arief Yahya bernama Poni Iravati.
Arief Yahya berhasil berkuliah di Institut Teknologi Bandung (ITB) dan berhasil meraih gelar insinyur dari jurusan Teknik Elektrok ITB.
Kemudian, Arief Yahya menjadi salah satu karyawan di Telkom Indonesia.
Berkat ketekunannya, Arief Yahya menjadi salah satu karyawan terbaik dan mendapatkan beasiswa Master Telematika di Surrey University di Inggris.
Setelah itu, Arief Yahya melanjutkan pendidikan doktornya di Universitas Padjajaran.
Baca: Agum Gumelar
Perjalanan Karier #
Karier Arief Yahya berlangsung saat ia bekerja di Telkom Indonesia.
Arief Yahya menjadi karyawan terbaik hingga mendapatkan program beasiswa di luar negeri.
Arief Yahya memulai kariernya di Telkom pada tahun 1986.
Kariernya terus berkembang hingga ia menjabat sebagai Direktur Enterprise dan Wholesale Telkom Indonesia semenjak tahun 2005. (2)
Ketika menduduki jabatan tersebut, Arief Yahya berhasil memperoleh beberapa penghargaan.
Hingga akhirnya, Arief Yahya berhasil menjadi Direktur Utama PT Telkom tahun 2012-2017. (3)
Arief Yahya mendapatkan penghargaan dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sebagai penerima Satyalencana Pembangunan atas keberhasilan dalam Peningkatan Pelayanan Prima di Kalimantan dan Jawa Timur.
Selama 28 tahun berkarier di Telkom membuat Arief Yahya menempati posisi yang lebih tinggi.
Arief Yahya dipilih oleh Presiden Joko Widodo untuk menjadi Menteri Pariwisata dalam Kabinet Kerja 2014-2019.
Meski tak memiliki latar belakang di bidang pariwisata, Presiden Joko Widodo menilai Arief Yahya mampu mengemban tugas untuk memajukan dunia pariwisata Indonesia. (4)
Saat itu, pemerintah menargetkan agar pariwisata Indonesia mampu meraih 20 juta wisatawan mancanegara hingga tahun 2019.
Baca: Irna Narulita
Prestasi
- Satyalencana Pembangunan atas keberhasilan dalam Peningkatan Pelayanan Prima di Kalimantan dan Jawa Timur dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (2006)
- Masuk daftar "25 Business Future Leader' versi Majalah Swa
- Industri Telekomunikasi - Economic Challenge Award (2012)
- Anugerah Business Review - majalah Business Review (2012)
- The CEO BUMN Inovatif Terbaik (2012)
Baca: Hanum Salsabiela Rais
Riwayat Karier #
Karyawan Telkom Indonesia (1986)
Senior Manager Niaga Divisi Regional II (1999-2001)
General Manager Kandatel Jakarta Barat (2002-2003)
Kepala Divisi Regional VI Kalimantan (2003-2004)
Kepala Divisi Regional V Jawa Timur (2004-2005)
Direktur Utama PT Telkom Indonesia (2012-2014)
Menteri Pariwisata (2014-2019)
Baca: Hari ini Dalam Sejarah: 11 Oktober 1932, Presiden AS Roosevelt Menerima Surat dari Einstein
(TRIBUNNEWSWIKI/Afitria Cika)
| Nama | Arief Yahya |
|---|
| Lahir | Banyuwangi, 2 Maret 1961 |
|---|
| Ayah | Said Suhadi |
|---|
| Ibu | Siti Badriya |
|---|
| Istri | Poni Iravati |
|---|
| Pendidikan | Teknik Elektro, Institut Teknologi Bandung |
|---|
| Master Telematika, Surrey University, Inggris |
| Program doktor, Universitas Padjajaran |
| Jabatan | Menteri Pariwisata RI (2014-2019) |
|---|
| menpar.ariefyahya |
Sumber :
1. www.viva.co.id
2. travel.kompas.com
3. merahputih.com