Donita

Donita menikah dengan Adi Nugroho pada 2014 dan dikaruniai dua anak bernama Alfarizqy Ataris Svarga Nugroho serta Parvaiz Farezell Shaquill Nugroho.


zoom-inlihat foto
donita-dsvgdzf.jpg
Instagram/donitabhubiy
Donita

Donita menikah dengan Adi Nugroho pada 2014 dan dikaruniai dua anak bernama Alfarizqy Ataris Svarga Nugroho serta Parvaiz Farezell Shaquill Nugroho.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI - Donita merupakan seorang aktris dan penyanyi yang lahir di Bandung, 14 Februari 1989.

Artis yang memiliki nama lengkap Noni Annisa Ramadhani ini aktif di dunia hiburan sejak tahun 2006.

Donita merupakan anak dari pasangan Juar Sabrana dan Yeni Heniawat.

Donita menikah dengan Adi Nugroho pada 2014 dan dikaruniai dua anak bernama Alfarizqy Ataris Svarga Nugroho serta Parvaiz Farezell Shaquill Nugroho. (1)

  • Masa Kecil #


Donita lahir di Bandung, 14 Februari 1989.

Anak dari pasangan Juar Sabrana dan Yeni Heniawat ini memiliki nama lengkap Noni Annisa Ramadhani.

Ketika berumur tiga tahun, Donita mengalami trauma yang menyebabkan fobia hingga sekarang.

Bermula ketika Donita melihat makhluk tidak kasat mata di museum.

Saat itu, Donita menyadari dapat melihat sesuatu yang tidak bisa dilihat orang lain.

Ibu dari dua orang anak tersebut melihat penampakan tubuh yang sudah hancur karena kecelakaan.

Semasa kecil Donita juga pernah melihat ambulans beserta penampakan di dalamnya.

Hingga sekarang, Donita lebih memilih untuk menghindar jika mendengar sirene, terutama ambulans. (2)

  • Karier #


Donita mengawali karier dengan membintangi FTV 'Dewa Asmara'.

Saat itu, masyarakat banyak yang belum mengenalnya.

Kemudian, Donita bermain sinetron 'Cinta Fitri' bersama Shireen Sungkar.

Akting Donita di 'Cinta Fitri' membuat namanya kian melejit.

Donita beradu akting bersama Teuku Wisnu, Adly Fairuz, Randy Pangalila dan Shireen Sungkar selama lima musim sekaligus.

Banyak tawaran yang datang untuk bermain sinetron dan FTV.

Film pertamanya di genre horor yakni 'Suster Ngesot'.

Donita juga memutuskan untuk masuk ke dunia tarik suara dengan mencoba mengikuti audisi Supermama Selebconcert.

Meskipun tidak berhasil menjadi juara, namun Donita tetap gigih terjun ke dalam dunia musik.

Donita kemudian merilis album perdana bertajuk 'Tanpa Cintamu Lagi' yang berisi 10 lagu.

Singel pertama yang menjadi sorotan yakni 'Menanti Sebuah Jawaban'. (3)

Saat memasuki usia 21 tahun, Donita berhasil mendapatkan peran utama sebagai Joana dalam film horor 'Pocong Rumah Angker'.

Di film tersebut, Donita beradu akting dengan Zaky Zimah dan Pamela Bowie.

Donita juga tampil dalam berbagai film seperti 'Kejarlah Jodoh Kau Kutangkap' (2011), 'Mengejar Malam Pertama' (2014), 'Cinta Laki-laki Biasa' (2016), 'Insya Allah Sah' (2017) dan 'Bukan Cinta Malaikat' (2017). (1)

  • Hobi #


Donita memiliki hobi yang tidak biasa seperti perempuan lain.

Tidak mengumpulkan boneka, sejak kecil Donita memiliki hobi mengumpulkan berlian.

Hobi ini diperkenalkan oleh sang ibu karena berlian memiliki nilai investasi yang tinggi.

Sempat tidak disukai oleh sang suami, Donita justru mendapat kejutan sebuah berlian berbentuk kalung dari Adi Nugroho. (4)

  • Kehidupan Pribadi #


Sebelumnya, Donita pernah menjalin hubungan dengan Randy Pangalila dan Handika Pratama.

Namun hubungan tersebut kandas di tengah jalan.

Pada 6 September 2014, Donita dipersunting oleh Adi Nugroho dan dikaruniai dua anak bernama Alfarizqy Ataris Svarga Nugroho serta Parvaiz Farezell Shaquill Nugroho. (1)

Perkenalan keduanya terjadi tanpa disengaja.

Saat itu, Donita dan Adi Nugroho bertemu dalam sebuah acara sahur.

Setelah tidak saling berkomunikasi, satu setengah tahun kemudian keduanya kembali dipertemukan dalam sebuah acara.

Komunikasi berlanjut dan mereka memutuskan untuk menjalin hubungan yang lebih serius. (5)

Film

  • Suster Ngesot (2007)
  • Bestfriend? (2008)
  • The Maling Kuburans (2009)
  • Pocong Keliling (2010)
  • Pocong Rumah Angker (2010)
  • Pupus Cindy (2011)
  • Kejarlah Jodoh Kau Kutangkap (2011)
  • Kehormatan di Balik Kerudung (2011)
  • My Last Love Angel (2012)
  • Di Sini Ada yang Mati (2013)
  • Mengejar Setan (2013)
  • Mengejar Malam Pertama (2014)
  • Cinta Laki-laki Biasa (2016)
  • #66 (2016)
  • Insya Allah Sah (2017)
  • Bukan Cinta Malaikat (2017) (1)

Sinetron

  • Mak Comblang
  • Benci Jadi Cinta
  • Bukan Cowok Pilihan (Cookies)
  • Sumpah, Gue Sayang Loe!
  • Makin Sayang
  • Cinta Fitri
  • Cinta Fitri (Musim 2)
  • Cinta Fitri (Musim 3)
  • Cinta Fitri (Musim Ramadhan)
  • Cinta Fitri (Musim 5)
  • Baik Hari, Angin Bertiup
  • Ranum
  • Kesucian Cinta
  • Kami Bukan Malaikat
  • Si Alif Season 2
  • Kami Bukan Malaikat
  • Kinara
  • Tendangan Si Madun (musim 3)
  • Sakinah Bersamamu (1)

  • Singel dan Album #


Singel

Memang Beda (lagu tema tvOne)

Album

Tanpa Cintamu Lagi (2009) (6)

Iklan

  • Zinc Shampoo
  • Tessa
  • Ramayana
  • Indosat
  • Vitacimin (2008)
  • Axis (2009)
  • Citra Hand & Body Lotion (2010)
  • Cressida (2010)
  • Nissan March (2011)
  • Carvil (2012) (6)

(TribunnewsWiki/Sekar)



Nama Lengkap Noni Annisa Ramadhani
Nama Populer Donita
Tanggal Lahir Bandung, 14 Februari 1989
Orang tua Juar Sabrana
Yeni Heniawat
Pasangan Adi Nugroho
Anak Alfarizqy Ataris Svarga Nugroho
Parvaiz Farezell Shaquill Nugroho
Tahun Aktif 2006 - sekarang
Pekerjaan Aktris, model, penyanyi
Agama Islam
Instagram @donitabhubiy
YouTube Donia Adi TV


Sumber :


1. www.viva.co.id
2. kumparan.com
3. gudangpemain.com
4. today.line.me
5. www.liputan6.com
6. tabloidprofil.blogspot.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Malam 3 Yasinan

    Malam 3 Yasinan adalah sebuah film horor Indonesia
  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved