Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Jaws adalah film pertama dalam franchise yang sejauh ini sudah total memiliki empat flm fitur dan berbagai novelisasi dan media pendukung lainnya.
Jaws umumnya disebut sebagai film modern pertama yang disebut sebagai block-buster.
Karena catatan box office-nya film ini diberi label tersebut selama awal rilis di bioskop pada tahun 1975.
Istilah ini kemudian diguanakan untuk menggambarkan dan memasarkan film-film hit dan berasal dari garis fakta yang dapat terlihat mereda di sekitar blok kota.
Fenomena ini sebagian disebabkan oleh terbatasnya pertunjukan bioskop dan kurangnya bioskop multipleks.
Jaws dibintangi oleh Roy Scheider, Richard Dreyfuss, dan Robert Shaw.
Sementara itu, Jaw disutradarai oleh Steven Spielberg dan tayang perdana di Amerika Serikat pada 20 Juni 1975. (1)
Sinopsis #
Jaws menceritakan tentang seekor hiu pembunuh yang lepas di Pantai Amity.
Pantai Amity sendiri adalah sebuah pantai yang dipenuhi dengan nelayan dan juga slealu ramai oleh wisatawan saat musim panas.
Kehebohan terjadi saat seorang wanita yang sedang berenang sendirian di pantai tiba-tiba merasa ada yang menarik tubuhnya.
Ia pun berteriak minta tolong namun tak ada teman-temannya yang mendengarkannya.
Kemudia, potongan tubuh wanita itu pun ditemukan di pinggir jalan.
Martin Bordy adalah seorang polisi yang baru bertugas di daerah itu pun kemudian tahu itu adalah serangan hiu.
Bordy kemudian berencana untuk menutup pantai agar keadaannya menjadi lebih aman.
Namun, rencana itu ditolak oleh walikota karena tidak ingin kehilangan pendapatan dari wisatawan dan juga nelayan.
Pantai pun tetap dibuka dan musim panas datang.
Korban akibat serangan hiu semakin banyak dan membuat geger kota tersebut.
Fenomena itu membuat banyak ahli berusaha untuk menangkap hiu itu namun gagal dan korban terus bertambah.
Bagaimana nasib warga kota tersebut selanjutnya? (2)
Poster #
Berikut ini adalah poster resmi dari film Jaws:
Trailer #
Berikut ini adalah trailer film Jaws:
Pemeran #
Roy Scheider sebagai Brody
Robert Shaw sebagai Quint
Richard Dreyfuss sebagai Hooper
Lorraine Gary sebagai Ellen Brody
Murray Hamilton sebagai Vaughn
Carl Gottlieb sebagai Meadows
Jeffrey Kramer sebagai Hendricks
Susan Backlinie sebagai Chrissie
Jonathan Filley sebagai Cassidy
Ted Grossman sebagai Korban Muara
Chris Rebello sebagai Michael Brody
Jay Mello sebagai Sean Brody
Lee Fierro sebagai Nyonya Kintner
Jeffrey Voorhees sebagai Alex Kintner
Craig Kingsbury sebagai Ben Gardner
Robert Nevin sebagai Pemeriksa Medis
Peter Benclhey sebagai Pewawancara (3)
Penghargaan #
1976
Menang
Academy Awards kategori Best Sound, Best Film Editing, Best Music, Original Dramatic Score
Golden Globes kategori Best Original Score - Motion Picture
BAFTA Awards kategori The Towering Inferno
Academy of Science Fiction, Fantasy & Horror Films kategori Best Advertising, Outstanding Film of 1975
American Cinema Editors kategori Best Edited Feature Film
Golden Screen kategori Golden Screen
Grammy Awards kategori Album of Best Original Score Written for a Motion Picture or Television Special
People's Choice Awards kategori Favorite Motion Picture
Nominasi
Academy Awards kategori Best Picture
Golden Globes kategori Best Motion Picture - Drama, Best Screenplay - Motion Picture, Best Director - Motion Picture
BAFTA Awards kategori Best Actor, Best Direction, Best Film, Best Film Editing, Best Screenplay, Best Sound Track
Directors Guild of America kategori Outstanding Directorial Achievement in Motion Pictures
Writers Guild of America kategori Best Drama Adapted from Another Medium
2001
Menang
National Film Preservation Board kategori National Film Registry
2005
Menang
Guinness World Record Award kategori First summer blockbuster film
Online Film & Television Association kategori Motion Picture
Nominasi
Satellite Awards kategori Outstanding Overall DVD
2006
Nominasi
DVD Exclusive Awards kategori Overall DVD, Classic Film
2012
Nominasi
Golden Schmoes Awards kategori Best DVD/Blu-Ray of the Year
2013
Nominasi
Academy of Science Fiction, Fantasy & Horror Films kategori Best DVD/Blu-Ray Special Edition Release
2015
Nominasi
Academy of Science Fiction, Fantasy & Horror Films kategori Best DVD/Blu-Ray Collection
GoldSpirit Awards kategori Best Edition of an Existing Score
2016
Nominasi
International Film Music Critics Award (IFMCA) kategori Best Archival Release of an Existing Score - Re-Release (4)
(Tribunnewswiki.com/Natalia Bulan R P)
| Judul | Jaws |
|---|
| Genre | Adventure, Drama, Thriller |
|---|
| Rilis Bioskop | 20 Juni 1975 (AS) |
|---|
| Rilis DVD/Streaming | 11 Juli 2000 |
|---|
| Negara | AS |
|---|
| Bahasa | Inggris |
|---|
| Studio | Zanuck/Brown Productions, Universal Pictures |
|---|
| Rating IMDb | 8.0/10 |
|---|
| Rating Rotten Tomatoes | 98% |
|---|
| Penghasilan Minggu Pertama (Amerika) | $7,061,513, (22 Juni 1975) |
|---|
| Box Office Amerika | $260,000,000 |
|---|
| Box Office Worldwide | $471,203,004 |
|---|
| Sutradara | Steven Spielberg |
|---|
| Penulis | Peter Benchley |
|---|
| Carl Gottlieb |
| Produser | David Brown |
|---|
| Richard D. Zanuck |
Sumber :
1. jaws.fandom.com
2. tirto.id
3. www.imdb.com
4. www.imdb.com