Update Kebakaran Gudang Kapas PT Sritex, Hingga Sabtu Pagi Titik Api Masih Terlihat, Cek Videonya!

Terjadi kebakaran di gudang kapas milik PT Sri Rejeki Isman (Sritex), Sukoharjo pada Jumat (27/9/2019).


zoom-inlihat foto
kebakaran-pt-sritex.jpg
Kolase TribunnewsWiki/Instagram@solokini@tentangjogjaid
Kebakaran PT Sritex


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Terjadi kebakaran di gudang kapas milik PT Sri Rejeki Isman (Sritex), Sukoharjo pada Jumat (27/9/2019).

Kebakaran di gudang kapas PT Sritex ini mulai terlihat sekitar pukul 21.00 WIB.

Sejumlah mobil pemadam kebakaran pun dikerahkan untuk memadamkan api.

Dilansir dari postingan akun Instagram Info Cegatan Sukoharjo, hingga Sabtu (28/9/2019) Pagi si jago merah yang melahap gudang kapas PT Sritex masih terlihat.

Pemadam api dari Damkar gabungan se Solo Raya juga masih berusaha untuk memadamkan api.

Bahkan kumpulan asap masih membumbung dari lokasi kejadian.

"Update situasi terkini Gudang Kapas milik PT. Sritex Sukoharjo yang semalam terbakar hebat.

Hingga saat berita ini diturunkan, titik api masih terlihat besar dan kepulan asap masih membumbung tinggi.

Pemadaman api dari Damkar Gabungan se Solo Raya masih berlangsung." tulis akun Info Cegatan Sukoharjo.

Berikut foto dan video kondisi terkini gudang kapas PT Sritex.

Sejumlah warganet pun memberikan doa agar api segera padam dan tidak merambah kemana-mana.

@uut1285.ladiesvherbal, "Semoga segera padam tidak merambah kemana mana"

@dassuncuszt, "Semoga cpt padam ya alloh,,,"

Dilansir dari Tribun Solo, pihak PT Sritex telah mengeluarkan Press Release tentang kebakaran yang terjadi di bagian gudang kapas pabriknya.

'Selamat malam rekan-rekan media, menanggapi kabar berita mengenai kebakaran yang terjadi di wilayah operasional Sritex, kami ingin membenarkan bahwa kabar tersebut benar

Kebakaran tersebut diperkirakan terjadi pada Jumat 27 September 2019 pukul 22.00 dan terpusat pada Sritex 2 di salah satu gudang kapas cadangan. Hasil laporan lapangan, kebakaran tidak mengganggu aktivitas operasional perusahaan lainnya. Namun hingga saat ini, kami sedang berupaya sekuat tenaga untuk memadamkan api.

Informasi terakhir yang kami dapatkan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Kami mohon dukungan dan doa dari teman-teman agar api ini dapat segera dipadamkan dan aktivitas dapat kembali normal. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang telah terjadi malam ini.

Terimakasih

Salam,
Joy Citradewi
Sritex Communications' (TribunnewsWiki.com/Melia Istighfaroh)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Uang Passolo (2026)

    Uang Passolo adalah sebuah film drama Indonesia yang
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved