Alsan Sanda

Transformasi dari penyerang sayap ke bek kiri telah membuat karier Alsan Sanda melesat.


zoom-inlihat foto
alsan-sanda.jpg
instagram @alsansanda
Alsan Sanda

Transformasi dari penyerang sayap ke bek kiri telah membuat karier Alsan Sanda melesat.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM – Alsan Putra Masat Sanda atau Alsan Sanda adalah seorang pesepak bola profesional asal Indonesia.

Saat artikel ini ditulis pada Senin (23/9/2019), Alsan Sanda bermain untuk klub asal Indonesia, Bhayangkara FC.

Alsan Sanda lahir di Kupang, Nusa Tenggara Timur, Indonesia, 1 Agustus 1992.

Orang tua dari Alsan Sanda adalah Masat Umar Sanda dan Fatom Aklis.

Alsan Sanda adalah anak ketiga dari enam bersaudara.

Selain menjadi pesepak bola, Alsan Sanda juga merupakan seorang polisi.

Posisi pemain bertinggi 172 cm itu adalah bek.

  • Awal Karier #


Alsan Sanda mengawali perkenalan dengan sepak bol adari sekolah sepak bola (SSB) Tunas Muda di Kupang.

Kala itu, usia Alsan Sanda masih delapan tahun dan dia dilatih oleh seorang bernama Anton Kia. (1)

Baca: Muhammad Ridho

Karier Alsan Sanda lebih banyak dihabiskan sebagai pemain tarkam dan menjalani karier sebagai polisi.

Dia memiliki pangkat Bripda dan bertugas di Sekolah Polisi Negara (SPN).

Namun, pada 2015 kehidupan Alsan Sanda berubah ketika ia memutuskan merngubah hobi bermasin sepak bola menjadi pekerjaan profesional.

Alsan Sanda saat latihan di Bali dan saat bertugas di Kota Kupang belum lama ini.
Alsan Sanda saat latihan di Bali dan saat bertugas di Kota Kupang belum lama ini. (tribunbali)

  • Bali United dan Bhayangkara #


Bali United menjadi klub profesional pertama Alsan Sanda.

Kala itu, Alsan Sanda yang dilatih oleh Indra Sjafri menjaring banyak pemain baru baik itu berpengalaman profesional atau belum.

Alsan Sanda pun akhirnya dikontrak oleh Bali United selama satu tahun. (2)

Piala Sudirman 2015 merupakan kompetisi pertama yang Alsan Sanda jalani.

Alsan Sanda berposisi sebagai penyerang sayap ketika memperkuat Serdadu Tridatu.

Selama setahun dengan Bali United, Alsan Sanda bermain sebanyak 23 kali dan hanya mencetak satu gol, serta belum sempat merasakan kompetisi resmi liga.

Baca: Hanis Saghara

Baca: Stefano Lilipaly

Namun, bersama Bali United, Alsan Sanda mengalami transformasi posisi dari penyerang sayap menjadi seorang bek kiri. (3)

Dan tak disangka, di posisi itulah kariernya semakin melejit.

Alsan Sanda akhirnya pindah ke Bhayangkara FC pada 2017. (4)

Kebetulan yang sempurna, dia berpofesi sebagai polisi dan Bhayangkara merupakan klub yang dimiliki oleh Polri.

Bersama klub itu, Alsan Sanda akhirnya menemukan rumah terbaik untuk unjuk potensi.

Baca: Irfan Bachdim

Semenjak Liga 1 2017, Alsan Sanda selalu menjadi andalan dan salah satu prestasi yang ia hasilkan adalah membawa Bhayangkara juara Liga 1 pada 2017.

Hingga Liga 1 2019, Alsan Sanda masih berada di Bhayangkara.

Alsan Sanda ketika berseragam Bhayangkara FC.
Alsan Sanda ketika berseragam Bhayangkara FC. (Bolasport.com)

  • Internasional #


Alsan Sanda praktis tak pernah bermain di timnas Indonesia muda, karena hingga usia 23 hingga 24 ia masih belum menjadi pesepak bola profesional.

Performa solidnya membuat Alsan Sanda dipanggil ke timnas Indonesia untuk menjalani pelatihan nasional jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Namun, hingga kini Alsan Sanda belum memperoleh debut bersama timnas ajang resmi.

Alsan Sanda (kiri) ketika berlatih di timnas Indonesia.
Alsan Sanda (kiri) ketika berlatih di timnas Indonesia. (instagram Alsan Sanda)

  • Statistik #


Klub

Bali United

23 penampilan dan 1 gol (2015-2017)

Bhangkara

62 penampilan dan 4 gol (2017-hingga kini)

Internasional

Indonesia

0 penampilan (2019-hingga kini)

  • Prestasi #


Klub

Bhayangkara

Juara Liga 1 2017


(Tribunnewswiki.com/Haris)



Nama Alsan Putra Masat Sanda
Lahir Kupang, Nusa Tenggara Timur, Indonesia, 1 Agustus 1992
Kebangsaan Indonesia
Profesi Pesepak bola
Posisi Bek kiri
Klub Bhayangkara
Orang tua Masat Umar Sanda dan Fatom Aklis
Instagram @alsansanda


Sumber :


1. www.indosport.com
2. bola.tempo.co
3. www.baliutd.com
4. kupang.tribunnews.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved