Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Simon Pegg lahir di Brockworth, United Kingdom, pada 14 Februari 1970 bernama lengkap Simon John Pegg.
Merupakan putra dari John Henry Beckingham dan Gillian Rosemary Smith.
John Henry Beckingham merupakan seorang musisi jazz.
Orangtua Simon Pegg kemudian memutuskan untuk berpisah.
Selanjutnya, ibunya memutuskan untuk menikah lagi.
Dari ayah tirinyalah, Simon kemudian mendapatkan nama keluarga Pegg.
Semasa kecil, Simon Pegg pernah mengenyam pendidikan di Castle Hill Primary School dan The King's School, Gloucester.
Simon berhasil meraih gelar sarjana dari University of Bristol. (1)
Karier #
Simon Pegg mulai tampil sebagai komika di sebuah klub lokal pada 1991.
Kemudian pindah ke London untuk benar-benar berkarier menjadi seorang komedian.
Kala itu, Simon Pegg melakukan tur UK, Irlandia, Asutralia dan Selandia Baru.
Simon Pegg mulai tampil di televisi pada 'Faith in the Future' dan 'Big Train'.
Selain itu, juga mulai tampil di 'Saturday Night Live'.
Ketika tampil di Six Pairs of Pants, Simon Pegg bertemu dengan Edgar Wright dan Jessica Stevenson untuk pertama kalinya.
Di kemudian hari, mereka akan menjadi rekan dan kolabolator Simon Pegg.
Hal itu dimulai dari komedi televisi bertajuk 'Spaced'.
Dalam 'Spaced', Simon Pegg tampil sekaligus menjadi co-writter.
Sementara itu, yang bertindak sebagai sutradara adalah Edgar Wright.
Serial tersebut ditayangkan pada 1999-2001.
Spaced dua kali dinominasikan dalam British Academy Television Awards.
Pada akhir tahun 1990-an, Simon Pegg juga mulai merambah ke film layar lebar.
Simon Pegg berhasil mendapatkan peran kecil dalam film 'Tube Tales' dan 'Guest House Paradiso'.
Pada tahun 2004, Simon Pegg juga membintangi 'Shaun of the Dead'.
Dalam film tersebut, Simon Pegg juga bertindak sebagai co-writter.
Simon Pegg memainkan karakter Benji Dunn dalam film 'Mission: Impossible III' (2006).
Pada tahun 2011, Simon Pegg membintangi 'Mission: Impossible – Ghost Protocol'.
Baru-baru ini, Simon Pegg berperan sebagai Theo Ross dalam film 'Lost Transmissions (2019)'. (1)
Filmografi #
Film
1999
- Tube Tales
- Guest House Paradiso
2001
- The Parole Officer
2002
- 24 Hour Party People
2004
- Shaun of the Dead
2005
- The League of Gentlemen's Apocalypse
- Land of the Dead
2006
- Mission: Impossible III
- Big Nothing
- Free Jimmy
2007
- Grindhouse
- The Good Night
- Hot Fuzz
- Run Fatboy Run
- Diary of the Dead
2008
- How to Lose Friends and Alienate People
2009
- Star Trek
- Ice Age: Dawn of the Dinosaurs
2010
- Burke and Hare
- The Chronicles of Narnia: The Voyage of the Dawn Treader
2011
- Paul
- Scrat's Continental Crack-up
- The Adventures of Tintin: The Secret of the Unicorn
- Mission: Impossible – Ghost Protocol
- The Death and Return of Superman
2012
- A Fantastic Fear of Everything
2013
- Star Trek Into Darkness
- The World's End
2014
- Cuban Fury
- Hector and the Search for Happiness
- Kill Me Three Times
- The Boxtrolls
2015
- Man Up
- Mission: Impossible – Rogue Nation
- Absolutely Anything
- Star Wars: The Force Awakens
2016
- Ice Age: Collision Course
- Star Trek Beyond
2018
- The Cloverfield Paradox
- Ready Player One
- Terminal
- Mission: Impossible – Fallout
- Slaughterhouse Rulez
2019
- Lost Transmissions
Televisi
1995 Six Pairs of Pants
1995–1998 Faith in the Future
1996 Asylum
1997
- I'm Alan Partridge
- We Know Where You Live
1998
- Is It Bill Bailey?
- Live from the Lighthouse
1998–2002 Big Train
1999
- Tube Tales
- Hippies
1999–2001 Spaced
2000 Randall & Hopkirk
2001
- Brass Eye
- Band of Brothers
- Dr. Terrible's House of Horrible
2002
- Look Around You
- Linda Green
2003 Final Demand
2004
- Black Books
- I Am Not an Animal
- Sex & Lies
2005
- Look Around You
- Doctor Who
- Doctor Who Confidential
- Spider-Plant Man
2009 Robot Chicken
2012
- Star Wars: The Clone Wars
- Room on the Broom
2012–2014 Phineas and Ferb
2013
- Randy Cunningham: 9th Grade Ninja
- Mob City
2019– The Boys
2019 The Dark Crystal: Age of Resistance
Video Games
- 2010 Fable III
- 2011 Spare Parts
- 2013 Star Trek
- 2016 Star Wars Battlefront: Bespin (2)
Penghargaan #
2004
- Bram Stoker Award for Best Screenplay (bersama Edgar Wright), Shaun of the Dead
- British Independent Film Award for Best Screenplay (bersama Edgar Wright), Shaun of the Dead
- Peter Sellers Award for Comedy, Shaun of the Dead
2009
- Boston Society of Film Critics Award for Best Cast, Star Trek (2)
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Ahmad N)
| Nama | Simon John Pegg |
|---|
| Lahir | Brockworth, United Kingdom, 14 Februari 1970 |
|---|
| Asal (Kebangsaan) | Inggris |
|---|
| Orangtua | John Henry Beckingham |
|---|
| Gillian Rosemary Smith |
| Dikenal Sebagai | Komedian |
|---|
| Pemain Film |
Sumber :
1. www.thefamouspeople.com
2. en.wikipedia.org