TRIBUNNEWSWIKI.COM – Ariana Grande baru saja merilis lagu bersama dengan video klipnya berjudul “Don’t Call Me Angel” pada Jumat (13/9/2019).
Penyanyi bersuara tinggi tersebut menggandeng Miley Cyrus dan Lana Del Rey berkolaborasi dalam pembuatan lagu tersebut.
Lagu “Don’t Call Me Angel” akan menjadi salah satu pengisi original soundtrack (OST) film Charlie's Angel terbaru yang akan tayang pada November 2019 di Amerika Serikat.
Dikutip dari Rollingstone.com, soundtrack film ini disutradarai oleh Hannah Lux Davis yang juga menyutradarai video klip Ariana Grande “Thank U, Next”.
Baca: Diduga Jiplak Video 7 Rings, Ariana Grande Menggugat Forever 21 sebesar Rp 141,9 Miliar
Baca: Lirik dan Chord Lagu Boyfriend - Ariana Grande feat Social House
Ariana Grande dan Miley Cyrus lebih banyak menyanyi pada bagian awal lagu.
Sedangkan Lana Del Rey mulai memasuki lagu pada bagian tengah dan akhir.
Dalam video klip itu ketiganya memakai pakaian serba hitam dengan sayap malaikan berwarna senada.
Hal tersebut menandakan bahwa mereka bukan seperti gambaran malaikan pada umumnya.
Baca: Ariana Grande
Baca: Miley Cyrus
Kemudian tampilah Miley Cyrus dalam ring tinju dengan seorang pria yang diikat berada di tengah-tengah ring.
Miley Cyrus berbagi klip teaser dari video “Don’t’Call Me Angel” di akun twitternya pada hari Rabu (11/9/2019).
“#DontCallMeAngel video musik resmi 13 Sep @CharliesAngels @ArianaGrande @LanaDelRey” tulis nya dalam akun Twitter.
Sedangkan Ariana Grande membagikan cuplikan video klip di akun Instagramnya pada Jumat (13/9/2019).
“don’t call me angel song & video out now everywhere,” tulisnya.
Baca: Soal Kabar Perceraian dengan Miley, Liam Hemsworth: Aku Tak Harapkan Apapun, Selain Kebahagiaannya
Baca: Dikabarkan Pisah Ranjang dengan Liam Hemsworth, Miley Cyrus Ungkap Tak Suka Sebutan Istri
Ini adalah pertama kalinya Ariana Grande, Miley Cyrus, dan Lana Del Rey berkolaborasi bersama untuk mengisi OST.
Sedangkan Ariana Grande dan Miley Cyrus telah melakukan cover Crowded House "Don't Dream It Over" beberapa kali selama bertahun-tahun.
Termasuk selama benefit concert 2017 One Love Manchester.
Lana Del Rey baru-baru ini mampir di BBC Live Lounge untuk menyanyikan lagu Ariana Grande “Break Up With Your Girlfriend, I'm Bored.”
Dikutip dari hollywoodreporter.com, lagu ini sekaligus mencerminkan karakter perempuan yang independer seperti alur cerita Charlie’s Angels yang akan datang.
Baca: Trailer Film Charlies Angels Resmi Rilis, Gandeng Kristen Stewart hingga Naomi Scott
Baca: Naomi Scott
Film ini dibintangi oleh Kristen Stewart, Naomi Scott dan Ella Balinska dimana mereka berperan sebagai Angels.
Elizabeth Banks juga membintangi, serta menyutradarai dan menulis skenario untuk film tersebut, yang berfungsi sebagai kelanjutan dari franchise hit itu.
Dalam versi Elizabeth Banks, Angels masih bekerja untuk Charlie Townsend yang misterius tetapi sedang menghadapi tantangan ekspansi global agen keamanan dan investigasinya.
Baca: Lirik Lagu Speechless - Naomi Scott untuk Soundtrack Film Aladdin 2019, Lengkap Terjemahan Indonesia
Baca: Kristen Stewart
Berikut ini adalah sinopsis resmi film Charli’s Angel yang akan tayang pada November 2019 yang dikutip dari Mirror.co.uk.
"Charlie's Angels selalu memberikan keterampilan keamanan dan investigasi kepada klien pribadi,
dan sekarang Townsend Agency telah berkembang secara internasional,
dengan wanita yang paling cerdas, paling tak kenal takut, dan paling terlatih di seluruh dunia
beberapa tim Angel dipandu oleh beberapa Bosley mengambil alih pekerjaan yang paling sulit di seluruh dunia.
Ketika seorang insinyur sistem muda meniup peluit pada teknologi yang berbahaya,
para Angel ini dipanggil untuk bertindak, mempertaruhkan nyawa mereka untuk melindungi kita semua."
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Saradita Oktaviani)