TRIBUNNEWSWIKI.COM - Aktor sekaligus komedian, Kevin Hart dibawa ke rumah sakit dengan luka yang cukup serius karena insiden kecelakaan mobil di Los Angeles pada Minggu, (1/9/2019) waktu Amerika.
Pemeran Franklin "Mouse" Finbar dalam film Jumanji tersebut mengalami luka dibagian punggungnya.
Berdasarkan keterangan petugas lalu lintas California, Kevin Hart kecelakaan saat berada dalam mobil yang disetir oleh rekannya di jalan raya Mulholland.
Baca: Deretan Kecelakaan Maut di Tol Cipularang, Saipul Jamil hingga Adu Banteng Xenia vs Nissan Juke
Kevin bersama dua orang rekannya, Jared Black dan Rebecca Broxterman berada dalam mobil jenis lama yaitu Plymouth Barracuda keluaran tahun 1970.
Sementara sang supir, Jared Black, kehilangan kendali kendaraannya dan menyebabkan mobilnya terperosok ke rawa-rawa.
Jared Black juga mengalami cedera di bagian punggungnya.
Baca: Update Terkini Kecelakaan Maut Tol Cipularang, Korban Meninggal Bertambah Jadi 9 Orang
Sementara penumpang ketiga, Rebecca Broxterman tidak mengalami luka yang serius.
Kecelakaan mobil yang dikendarai Kevin dan dua orang tersebut terjadi setelah lewat tengah malam.
Baca: TRAGIS, Lettu TNI Angga Pradipta Tewas Kecelakaan Jelang Pesta Pernikahan: Undangan Sudah Disebar
Kevin Harta dilarikan ke rumah sakit Northridge Hospital Medical Centre.
Sementara, sang supir, Jared Black dibawa ke rumah sakit lainnya.
Seusai kecelakaan, Jared Black yang merupakan tunangan dari penumpang ketiga, Rebecca Broxterman, telah diperingatkan untuk tidak membawa mobil terlebih dahulu.
Rebecca Broxterman adalah pemilik RebeccaBroxFit dan juga pemilik bran ternama "Biti Brand".
Ia juga menjual kaos yang bertuliskan "Be Inspired to Inspire" di situs brand miliknya.
Situs tersebut merupakan media pelatihan kebugaran.
Kevin Hart sebelumnya dikenal karena candanya dalam acara Stand-Up Comedy serta perannya dalam film animasi seperti Ride Along dan The Secret Life of Pets.
Kevin Hart pernah membuat tweet yang kontroversial yang menjurus pada Homophobia.
Karena hal tersebut, dirinya dicopot sebagai pembawa acara di acara Oscar's Ceremony.
Sedangkan kegiatan Oscar tetap berlangsung tanpa pembawa acara.
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Dinar Fitra Maghiszha)