TRIBUNNEWSWIKI.COM - Noah merupakan sebuah grup band yang berasal dari Indonesia.
Sebelumnya Noah bernama Peterpan.
Noah sebuah grup musik pop rock dan rock alternatif Indonesia yang dibentuk pada tahun 2000.
Pertengahan tahun 2019, satu diantara personal Noah Uki memutuskan untuk mundur dari band Noah dan memilih berhijrah mangaku tidak kepikiran lagi soal bermusik.
Keluarnya Uki dari band Noah diawali dengan pengumuman yang keluar dari Uki sendiri di akun instagramnya pada Kamis (8/8/2019).
Uki mengunggah beberapa foto yang satu diantaranya surat pengunduran dirinya.
"Good friends never say goodbye, they simply say "see you soon". #keterkaitanketerikatan," tulis Uki.
keluarnya Uki Noah menjadi pertanyaan para warganet akan dikemanakan koleksi gitarnya.
Dikutip dari TribunSeleb, Uki Noah bahkan mengaku kepada media jika Uki Noah tidak ingin melanjutkan karir musiknya lagi dengan menggarap musik religi.
“Kalau sekarang aku stop enggak ada rencana untuk melanjutkan (bermusik),” ucap Uki saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Sabtu (31/8/2019).
Baca: Curhat pada BCL Tak Kunjung Dapatkan Pendamping Hidup, Ariel Noah: Lebih Gampang Cari Uang
Baca: Download Lagu Mendekati Lugu NOAH, Lengkap Beserta Lirik Lagunya
Sejak Uki Noah mundur dari band Noah, Uki mengaku tidak lagi memainkan gitar-gitar yang dulu menemaninya menggung tour keliling kota ataupun negara.
“Iya (stop bermusik). Masalahnya sebenarnya pengin fokus di sini. Di sana (musik) sudah kehidupan yang lama dan alhamdulillah sampai sekarang juga belum dipegang-pegang lagi gitarnya,” ungkap Uki.
Uki tidak ingin membocorkan kemana koleksi gitar dan alat-alat bermusiknya selama berkarir, karena menurut Uki itu cukup menjadi karirnya.
“Biarlah itu menjadi cerita saya sendiri mau diapain adalah sebuah cerita yang saya simpen sendiri enggak perlu orang lain tau alat-alat saya diapain itu tanggung jawab saya sendiri,” papar Uki.
(TribunnewsWiki/Sekar)
Jangan lupa subscribe youtube channel TribunnewsWiki ya!