TRIBUNNEWSWIKI.COM - Kejuaraan Dunia 2019 digelar di Basel, Swiss mulai 19 Agustus hingga 25 Agustus ini.
Indonesia mengirimkan 16 wakilnya untuk bertanding di World Championships tersebut.
Dilansir oleh bwf.tournamentsoftware.com, Ada lima wakil Indonesia yang akan bertanding pada hari pertama, Senin (18/8/2019).
Dari lima wakil Merah Putih yang akan bertanding tersebut merupakan dari sektor tunggal putra, ganda putri dan ganda campuran.
Baca: Link Live Streaming dan Jadwal Pemain Indonesia di Kejuaraan 2019, Live di TVRI
Baca: Target Tunggal Putra Indonesia di Kejuaraan Dunia 2019, Hendry Saputra : Fokus ke Semifinal Dulu
Untuk tunggal putra adalah Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting dan Tommy Sugiarto.
Jonatan Christie yang menyandang status unggulan keempat bakal berjumpa dengan wakil Inggris, Rajiv Ouseph.
Jonatan lebih difavoritkan menang lantaran diatas kertas lebih unggul.
Berdasarkan riwayat pertemuan mereka, Jonatan Christie dan Ouseph sama-sama kuat dengan mengantongi dua kemenangan dalam empat pertemuan mereka.
Di pertemuan terakhir yang terjadi pada Denmark Open 2017, Jonatan menelan kekalahan dari Ouseph (21-15, 17-21, 18-21).
Adapun untuk Anthony Sinisuka Ginting, ia akan bertemu dengan Georges Julien Paul.
Anthony diharapkan mampu memetik kemenangan atas tunggal putra Mauritius itu.
Selain karena sebagai pemain unggulan, aspek stamina bisa menjadi kelebihan tersendiri bagi Anthony.
Sebab, Georges Julien Paul baru saja mengikuti Akita Masters 2019 pada pekan lalu.
Baca: BWF Rilis Hasil Drawing Kejuaraan Dunia Badminton 2019, Indonesia Kirim 16 Wakil
Baca: Kejuaraan Dunia BWF 2019 Semakin Dekat, Indonesia Hanya Targetkan Satu Gelar
Adapun Tommy Sugiarto akan ditantang oleh wakil Sri Lanka, Niluka Karunaratne.
Laga antara tommy versus Karunaratne dijadwalkan akan dimulai pada sesi malam babak kesatu di hari pertama Kejuaraan Dunia 2019.
Andai Tommy menang, maka dia sudah ditunggu oleh Jan O Jorgensen (Denmark) di babak kedua.
Jorgensen sudah dipastikan melaju ke babak kedua lantaran calon lawannya, Birce Leverdez (Prancis), telah memutuskan mundur.
Sementara itu, di nomor ganda putri ada Yulfira Barkah/Jauza Fadhila Sugiarto.
Yulfira/Jauza akan berjumpa dengan ganda putri Thailand, Puttira Suppajirakul/Sapsiree Taerattanachai.
Adapun satu wakil Indonesia lainnya adalah ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.