13 Tahun Menjadi Asistent Raffi Ahmad, Ini Penampakan Rumah Merry di Kampung Halamannya

Asisten Raffi Ahmad, Merry atau yeng memiliki nama lengkap Sadili mengundurkan diri setelah bekerja 13 tahun dengan Raffi.


zoom-inlihat foto
raffi-ahmad-nagita-slavina-merry.jpg
Instagram/merryahmad
Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Merry


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Asisten Raffi Ahmad, Merry atau yeng memiliki nama lengkap Sadili memilih mundur setelah bekerja 13 tahun dengan Raffi.

Selama menjadi asisten Raffi Ahmad, Merry mendapatkan gaji puluhan juta rupiah.

Penampakan rumah Merry dikampung halaman pun membuat publik kagum.

Baca: TERUNGKAP Ibu Merry Temui Langsung Raffi Ahmad-Nagita Slavina untuk Pamit: Ibu Merry Khawatir

Baca: Asisten Raffi Ahmad dan Nagita Gigi Pamit Tak Lagi Kerja Setelah 13 Tahun Jadi Asisten Raffi Ahmad

Berbanding terbalik dengan kos-kosan Merry yang ada di Jakarta, rumah Merry dikampung ternyata cukup luas.

Bahkan didepan rumahnya terdapat mushola yang cukup besar.

Rumah Merry yang berada di kampung ini diberi cat warna hijau dengan lantai warna putih.

Tak hanya satu pintu, dari unggahan Merry di akun Instagram pribadinya ada tiga pintu dan beberapa jendela di muka rumah Merry.

@vinkbanditz, "Busyettt rumah om merry kayak pesantren aza luas dan luas dan luas dan ada mushala."

@iis_maulana_dewi, "Masya Allah.. Ini rumahnya om merry ya.. Bagus om"

@dewi_taiwantkw, "Alhamdulillah semoga kesuksesan om mery dan kebahagiaan om mery menular ke saya Aamiin ya rabbal'alamin "

Baca: Kini Bersumpah Tak Pisah, Raffi Ahmad Buka Fakta Pernah Pisah Rumah dengan Nagita Sebulan

Baca: Pernah Pisah Rumah Sebulan, Nagita Slavina Beber Jawaban Saat Raffi Ahmad Izin Poligami

Mundurnya Merry sebagai asisten membuat keluarga Raffi Ahmad berurai air mata.

Alasan Merry mengundurkan diri yakni ingin mencari pasangan hidup dan menikah, seperti apa yang dipesankan oleh sang ibunda.

Dilansir dari tayangan YouTube Rans Entertainment, Merry mengaku jika dirinya telah dijodohkan di kampung.

"Saya baru dikabarin Ibu karena umur udah tua katanya, udah kepala 4 sih Mba Gigi (Nagita).

Cuma kata ibuku ya udah nak kalau kamu di Jakarta hidupnya enggak nikah-nikah. Enggak ada keturunan, gak ada pendamping hidup.

Enggak niat ngeprank, emang begini keadaannya. Aku sama ibuku mau dijodohin di kampung. Karena kalau di Jakarta saya enggak dapat-dapat jodoh katanya," lanjut Merry. (TribunnewsWiki.com/Melia Istighfaroh)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Suka Duka Tawa

    Suka Duka Tawa adalah sebuah film drama komedi
  • Film - Caleg by Accident

    Caleg by Accident adalah sebuah film drama Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved