17 Agustus - Seri Tempat Bersejarah : Istana Cipanas

Istana Cipanas merupakan Istana Kepresidenan yang berada di Cipanas, Kabupaten Cianjur


zoom-inlihat foto
17-agustus-istana-cipanas.jpg
kebudayaan.kemendikbud.go.id
17 Agustus - Seri Tempat Bersejarah: Istana Cipanas

Istana Cipanas merupakan Istana Kepresidenan yang berada di Cipanas, Kabupaten Cianjur




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Istana Cipanas merupakan Istana Kepresidenan yang terletak di kaki Gunung Gede, Jawa Barat.

Persisnya, Istana Cipanas terletak di Desa Cipanas, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur.

Kompleks Istana Cipanas memiliki luas kurang lebih 26 hektar.

Sementara itu total bangunan yang berdiri memiliki luas sekitar 7760 m2.

Selebihnya, kawasan Istana Cipanas digunakan sebagai kebun tanaman hias, kebun sayur, serta tanaman lain yang ditata membentuk seperti hutan mini. (1)

  • Sejarah #


Istana Cipanas didirikan oleh Gubernur Jenderal Hindia Belanda, Gustaaf Willem Baron Van Imhoff.

Selain Istana Cipanas, ia juga merupakan penggagas pembangunan Buitenzorg atau Istana Bogor.

Van Imhoff melakukan eksperdisi ke arah Priangan pada 1732.

Pada 23 Agustus 1742 ekspedisi sampai di kawasan Kampung Baru, kemudian menggagas pembangunan Istana Bogor.

Dua hari kemudian, Van Imhoff tiba di Cisarua.

Di kawasan ini ia menjumpai sumber air panas yang menyembur di bawah sebatang pohon karet.

Hal ini memesona Van Imhoff yang kemudian berniat membangun sebuah rumah.

Menyusul niat tersebut, seorang juru ukur dikirim untuk membuat peta serta mematok kapling untuk mempersiapkan pembangunan.

Kemudian Van Imhoff sendiri yang menggambar sketsa Istana Cipanas.

Desain tersebut diadaptasi atau terilhami rumah musim panas di Eropa.

Akan tetapi Van Imhoff tetap memadukan dengan arsitektur tropis.

Kemudian, pembangunan Istana Cipanas dimulai pada 1742.

Kala itu didatangkan tukang kayu dari Tegal dan Banyumas.

Kala itu mereka dikenal rajin dan menghasilkan karya yang rapi.

Hampir seluruh bangunan Istana Cipanas terbuat dari kayu jati.

Penggunaan besi cor hanya dipakai sebagai penguat dan hiasan bangunan.

Semasa pembangunan ini, Van Imhoff sering datang untuk melihat perkembangannya.

Selain itu, ia juga sekaligus untuk berendam air panas.

Pemerintah Hindia Belanda menambahkan tiga bangunan di sekeliling bangunan induk pada 1916.

Hal ini dilatarbelakangi semakin banyaknya pengunjung yang datang ke Istana Cipanas.

Ketiga bangunan ini sekarang dikenal dnegan nama Arjuna, Yudhistira, dan Bima.

Bagian belakang bangunan digunakan untuk mementaskan berbagai kesenian. (2)

17 Agustus - Seri tempat Bersejarah: Istana Cipanas
17 Agustus - Seri tempat Bersejarah: Istana Cipanas (cianjurkab.go.id)

  • Masa Pemerintahan Soekarno #


Setelah Indonesia Merdeka, barulah kawasan ini ditetapkan dan dikenal sebagai Istana Kepresidenan Cipanas.

Pada era setelah kemerdekaan, Istana Kepresidenan juga ditambah dengan beberapa bangunan tambahan.

Pada 1954, Presiden Soekarno meminta dua orang arsitek, RM Soedarsono dan F Silaban, untuk membuat desain sebuah studio.

Studio ini terpencil di salah satu puncak bukit di lingkungan Istana Cipanas.

Soekarno memfungsikan tepat ini sebagai tempat untuk merenung.

Bangunan ini memiliki khas bentol batu kali yang ditonjolkan pada dinding dan lantai luar bangunan.

Oleh karena itu pula, bangunan ini dikenal dengan Gedung Bentol.

Pada waktu itu, Presiden Soekarno memiliki kebiasaan datang pagi ke Gedung Bentol dengan membawa bahan untuk menulis.

Kemudian pelayan akan menyediakan segelas kopi, teh, air, dan hidangan seperi pisang rebus, singkong rebus, atau kacang rebus. (2)

17 Agustus - Seri Tempat Bersejarah: Istana Cipanas -  Ket: Aparat keamanan mengamankan gerbang Istana Cipanas saat akad nikah Edhie Baskoro Yudhoyono bersama Siti Aliya Rubi Rajasa berlangsung, di Istana Cipanas, Jawa Barat, Kamis (24/11/2011).
17 Agustus - Seri Tempat Bersejarah: Istana Cipanas - Ket: Aparat keamanan mengamankan gerbang Istana Cipanas saat akad nikah Edhie Baskoro Yudhoyono bersama Siti Aliya Rubi Rajasa berlangsung, di Istana Cipanas, Jawa Barat, Kamis (24/11/2011). (Tribunnews)

  • Masa Pemerintahan Soeharto #


Semasa menjabat sebagai Presiden Indonesia, Soeharto hanya sesekali bermalam di Istana Cipanas.

Pada masa tersebut, Wakil Presiden juga beberapa kali pernah berkunjung.

Berikut adalah beberapa Wakil Presiden di masa pemerintahan Soeharto yang pernah berkunjung ke Istana Cipanas.

  • Sri Sultan Hamengkubuwono IX
  • Adam Malik
  • Umar Wirahadikusumah
  • Sudharmono
  • Try Soetrisno

Pada 1918, semasa pemerintahan Presiden Soeharto, dibangun paviliun kembar di wilayah Istana Cipanas.

Paviliun ini kemudian dikenal dengan nama Nakula dan Sadewa.

Kala itu, Presiden Soeharto juga mendatangkan kursi ukiran Jepara yang diletakkan di berbagai ruang Istana Cipanas. (2)

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Ahmad Nur Rosikin)



Nama Istana Cipanas
Klasifikasi Istana Kepresidenan
Google Map https://goo.gl/maps/dsUsbsovkiHiyPuG8
Alamat Cipanas, Cianjur, Jawa Barat
   


Sumber :


1. id.wikipedia.org
2. presidenri.go.id


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved