17 AGUSTUS - Serial Pahlawan Nasional: Rasuna Said

Hajah Rangkayo Rasuna Said atau Rasuna Said adalah tokoh pahlawan nasional Indonesia perempuan yang dikenal karena ketajaman tulisan dan orasinya melawan kolonilaisme Belanda dan penjajahan Jepang


zoom-inlihat foto
rasuna-said.jpg
tribunkaltim.com
Sosok pahlawan nasional, Rasuna Said

Hajah Rangkayo Rasuna Said atau Rasuna Said adalah tokoh pahlawan nasional Indonesia perempuan yang dikenal karena ketajaman tulisan dan orasinya melawan kolonilaisme Belanda dan penjajahan Jepang




  • Riwayat Kehidupan #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Hajah Rangkayo Rasuna Said atau dikenal dengan Rasuna Said lahir di Maninjau, Agam, Sumatra Barat, 14 September 1910 dan wafat di Jakarta, 2 November 1965.

Rasuna Said adalah pejuang kemerdekaan Indonesia dan sosok yang  memperjuangkan persamaan hak antara laki-laki dan perempuan.

Rasuna Said merupakan keturunan bangsawan Minang, sang Ayah adalah seorang saudagar Minangkabau dan bekas aktivis pergerakan, Muhamad Said.

Sejak kecil Rasuna Said telah mengenyam pendidikan Islam di pesantren dan pernah menjadi satu-satunya santri perempuan.

Karena hal tersebut Rasuna Said ingin memperjuangkan kemajuan dan pendidikan bagi kaum perempuan. (1)

Ketika aktif menjadi pejuang, Rasuna Said sudah menikah namun karena aktivitasnya Rasuna Said jarang bertemu dengan suaminya dan kemudian bercerai.

Rasuna Said menikah lagi dengan seorang aktivis kiri berasal dari Medan, Bariun AS namun pernikahan tersebut juga tidak bertahan lama kemudian bercerai. (5)

Baca: PAHLAWAN NASIONAL - Raden Ajeng Kartini

Baca: PAHLAWAN NASIONAL - Cut Nyak Meutia

  • Pendidikan #


Setelah menamatkan pendidikan Sekolah Dasar (SD), Rasuna Said dikirimkan sang ayah untuk melanjutkan pendidikan di pesantren Ar-Rasyidiyah.

Di pesantren tersebut, Rasuna Said merupakan satu-satunya santri perempuan yang pandai, cerdas, dan pemberani.

Rasuna Said kemudian melanjutkan pendidikan dan sempat menjadi pengajar di Diniyah Putri Padang Panjang.

Karena memiliki pandangan bahwa kemajuan kaum perempuan tidak hanya dinilai dari pendidikan namun juga politik, Rasuna Said ingin memasukkan pendidikan politik dalam kurikulum sekolah Diniyah Putri Padang Panjang.

Namun usulan tersebut ditolak sehingga pada1930 Rasuna Said berhenti mengajar di Diniyah Putri Padang Panjang.

Rasuna Said kemudian berguru pada Dr H Abdul Karim Amrullah yang mengajarkan pentingnya pembaharuan pemikiran Islam dan kebebasan berpikir. (2)

Sosok pahlawan nasional, Rasuna Said
Sosok pahlawan nasional, Rasuna Said (berdikarionline.com)

  • Perjuangan #


Perjuangan politik Rasuna Said berawal dimulai dengan menjadi sekretaris cabang di Sarekat Rakyat (SR) yang kemudian berubah nama menjadi Partai Serikat Islam Indonesia (PSII).

Rasuna Said juga bergabung dengan Gerakan Islam Modern Soematra Thawalib dan mendirikan Persatuan Muslimin Indonesia (PERMI) di Bukittinggi pada 1930. (2)

Karena PERMI dan PSII merupakan partai politik, Rasuna Said keluar dari PSII, dan melakukan aktivitas politik bersama PERMI.

Ketika menjadi anggota PERMI, Rasuna Said dinobatkan sebagai seksi propaganda.

Rasuna Said kemudian melakukan orasi dengan haluan radikal non-koperasi atau tidak bekerjasama dengan Pemerintah Hindia Belanda.

Karena hal tersebut Rasuna Said terkena hukum Speek Delict, yaitu hukuman yang diberikan kepada seseorang yang melakukan penentangan secara lisan kepada Belanda.

Rasuna Said dipenjara pada 1932 di penjara Wanita Bulu, Semarang, Jawa Tengah dan dijatuhi hukuman 1 tahun 2 bulan.

Setelah keluar dari penjara, Rasuna Said melanjutkan pendidikan di Islamic College yang juga didirikan oleh PERMI pada 1931.

Setelah lulus, Rasuna Said terpilih menjadi pemimpin redaksi 'Raya', yaitu media massa yang terkenal radikal dan tajam melawan kolonial Belanda.

Namun pada 28 Oktober 1937 PERMI dibubarkan karena pergerakannya dibatasi oleh kolonial Belanda. (3)

Rasuna Said kemudian pindah ke kota Medan, Sumatera Utara dan mendirikan 'Perguruan Puteri' dan majalah 'Menara Puteri'.

majalah Menara Putri yang didirikan pahlawan nasional, Rasuna Said
majalah Menara Puteri yang didirikan pahlawan nasional, Rasuna Said (biografiku.com)

Majalah Menara Puteri menyuarakan perjuangan kaum perempuan diantaranya emansipasi dengan dasar pembaharuan Islam.

Majalah tersebut dikenal dengan semboyan 'Ini dadaku, mana dadamu'.

Meskipun majalah tersebut banyak berbicara soal perempuan, namun yang menjadi sasaran utama adalah memasukkan kesadaran pergerakan antikolonialisme, pada kaum perempuan.

Dalam majalah tersebut Rasuna Said menggunakan nama pena seliguri, yaitu jenis bunga liar namun berakar kuat.

Selama masa penjajahan Jelang, Rasuna Said bersama mendirikan Pemuda Nipon Raya untuk mempersatukan pemuda-pemuda di Sumatera Barat.

Namun organisasi tersebut kemudian dibubarkan oleh Jepang. (4)

Pada 13 Agustus 1945 Rasuna Said bersama para tokoh dan pemimpin lainnya membentuk Komite Nasional Indonesia (KNI) Sumatera Barat.

Badan digunakan untuk mempertahankan kemerdekaan Indonesia yang sudah di proklamasikan Sukarno dan Mohammad Hatta pada 17 Agustus 1945 di Jakarta. (3)

Sosok pahlawan nasional, Rasuna Said
Sosok pahlawan nasional, Rasuna Said (pahlawancenter.com)

  • Setelah Kemerdekaan #


Setelah kemerdekaan Indonesia, Rasuna Said duduk dalam Dewan Perwakilan Sumatra mewakili daerah Sumatra Barat.

Rasuna Said kemudian diangkat sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia Serikat (DPR RIS).

Setelah dikeluarkannya Dekrit Presiden pada5 Juli 1959, Rasuna Said menjadi anggota Dewan Pertimbangan Agung sampai akhir hayatnya.

Rasuna Said wafat akibat penyakit kanker darah pada tanggal 2 November 1965 di Jakarta.

Rasuna Said diangkat sebagai salah satu Pahlawan Nasional berdasarkan Surat Keputusan Presiden RI No. 084/TK/Tahun 1974 tanggal 13 Desember 1974.

Namanya sekarang diabadikan sebagai salah satu nama jalan protokol di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, serta di Padang, Sumatra Barat.

Pada 13 Desember 1974 Rasuna Said diangkat menjadi pahlawan nasional berdasarkan Surat Keputusan Presiden RI Nomor 084/TK/Tahun 1974.

Nama Rasuna Said diabadikan menjadi satu dari nama jalan protokol di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan. (1

(TRIBUNNEWSWIKI/Magi)



Nama Lengkap Hajah Rangkayo Rasuna Said
Lahir Maninjau, Agam, Sumatera Barat 14 September 1910
Wafat Jakarta, 2 November 1965
Keluarga
Ayah Muhamad Said
Mantan Suami Bariun AS
Suami Dusky Samad
Anak Auda Zaschkya Duski


Sumber :


1. biografi-tokoh-ternama.blogspot.com
2. www.biografiku.com
3. pahlawancenter.com
4. sosok-tokoh.blogspot.com
5. www.berdikarionline.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved