Dibintangi Jason Statham, Berikut Sinopsis Film Ghost of Mars Tayang Malam Ini di Bioskop TransTV

Film 'Ghost of Mars' akan tayang di bioskop TransTV pada Minggu (4/8/2019) pukul 23.00 WIB.


zoom-inlihat foto
ghost-of-mars-1.jpg
imdb.com
Saksikan aksi Jason Statham dalam film 'Ghost of Mars' di Bioskop TransTV Minggu 4 Agustus 2019 pukul 23.00 WIB.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Film 'Ghost of Mars' akan tayang di bioskop TransTV pada Minggu (4/8/2019) pukul 23.00 WIB.

Dibintangi oleh Jason Statham, Natasha Henstridge dan Ice Cube.

Film karya sutradara John Carpenter ini telah rilis pada 24 Agustus 2001 silam.

Selama perilisannya, 'Ghost of Mars' mendapatkan penghasilan sebanyak lebih dari 8 juta dolar atau setara 120 miliar rupiah.

Film berdurasi 98 menit ini ditulis oleh John Carpenter bersama Larry Sulkis.

Ghost of Mars juga berhasil masuk dalam dua nominasi penghargaan Sitges - Catalonian International Film Festival dan The Stinkers Bad Movie Awards pada 2001 silam.

Simak sinopsis dari film 'Ghost of Mars' yang akan tayang di Bioskop TransTV malam ini.

Baca: FILM - Asterix: The Secret of the Magic Potion (2019)

Baca: Segera Tayang, Inilah Sinopsis Film BRING THE SOUL: THE MOVIE dari BTS

Dilansir TribunnewsWiki dari IMDb, 'Ghost of Mars' berkisah tentang planet Mars di masa depan yang dijajah oleh perusahaan teknologi.

Populasi di Bumi yang sudah tidak terkontrol menyebabkan manusia harus pindah ke planet Mars.

Setting yang diambil dalam 'Ghost of Mars' adalah planet Mars di tahun 2176.

Letnan Polisi Melanie Ballard (Natasha Henstridge) tiba dengan kereta api ke sebuah camp penambangan yang seluruh jaringan komunikasinya terputus dengan kantor pusat.

Dia ditemani oleh sekelompok polisi lain bertugas untuk menangkap James Desolation Williams, kriminal paling berbahaya di planet Mars.

Alih-alih bertemu dengan kelompoknya, Melanie justru menemukan camp dalam keadaan kosong kecuali seseorang yang terkurung dalam penjara.

Desolation Williams (Ice Cube) kemudian menertawakan kawanan polisi dan Melanie dari dalam kurungannya.

Seharusnya, mereka langsung membawa Desolation ke markas ketika menemukan seorang pria dalam mobil tambang.

Baca: Sinopsis Film Homefront yang Dibintangi Jason Statham, Tayang di Bioskop TransTV, Minggu Pukul 21.00

Baca: FILM - Homefront (2013)

Desolation menjelaskan bahwa para penambang telah membuka semacam konstruksi Mars di tanah dan mengeluarkan debu merah.

Mereka yang menghirup debu tersebut berubah menjadi psikopat ganas.

Para psikopat tersebut kemudian mulai membuat senjata dan membunuh mereka yang tidak terinfeksi debu termasuk para polisi di tambang.

Polisi membawa Desolation meninggalkan penjara dengan susah payah.

Akhirnya polisi dan Desolation bekerja sama untuk membunuh para penambang yang terinfeksi tersebut.

Selain menghadirkan Jason Statham, Natasha Henstridge, dan Ice Cube, film ini juga dibintangi oleh Clea DuVall, Pam Grier, dan Joanna Cassidy.

Simak trailer 'Ghost of Mars' berikut sebelum menonton di Bioskop TransTV malam ini:

Baca: FILM - Shaft (2000)

Baca: FILM - Village of the Damned (1995)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved