FILM: Burn The Stage: The Movie (2018)

Burn The Stage: The Movie (2018) adalah film dokumenter BTS, boyband asal Korea Selatan yang dirilis pada 15 November 2018.


zoom-inlihat foto
burn-the-stage-the-movie.jpg
Digital Spy
Burn The Stage: The Movie (2018).

Burn The Stage: The Movie (2018) adalah film dokumenter BTS, boyband asal Korea Selatan yang dirilis pada 15 November 2018.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - 'Burn The Stage: The Movie' (2018) adalah film dokumenter BTS, boyband asal Korea Selatan.

'Burn The Stage: The Movie' merupakan film dokumenter pertama dari BTS.

BTS kemudian merilis film dokumenter setelah 'Burn The Stage: The Movie' (2018) yaitu film 'Love Yourself in Seoul' dan 'BRING THE SOUL: THE MOVIE'.

'Burn The Stage: The Movie' yang berdurasi 84 menit tersebut dirilis 15 November 2018 secara serentak di seluruh dunia. (1

Film 'Burn The Stage: The Movie' yang didistribusikan oleh The Walt Disney Company Korea tersebut disutradarai oleh Park Jun Soo.

Poster film Burn The Stage: The Movie (2018).
Poster film Burn The Stage: The Movie (2018). (imdb)

'Burn The Stage: The Movie' diproduksi oleh agensi dari BTS, Big Hit Entertainment bekerjasama dengan Camp Entertainment. (2

'Burn The Stage: The Movie' merupakan kepanjangan dari video seri di YouTube dengan judul sama.

Film dokumenter 'Burn The Stage: The Movie' tersebut berisi tentang perjalanan karier BTS dan suasana di balik panggung The Wings Tour 2017 BTS Live Trilogy Episode III. (3

Film 'Burn The Stage: The Movie' menjadi salah satu film dokumenter terlaris yang meraih pendapatan 18,5 juta Dollar Amerika atau senilai Rp 259,3 miliar. (4

Cuplikan film Burn The Stage: The Movie (2018).
Cuplikan film Burn The Stage: The Movie (2018). (imdb)

  • Pemain #


BTS :

  • RM (Kim Namjoon)
  • Jin (Kim Seok Jin)
  • Suga (Min Yoon Gi)
  • J-Hope (Jung Ho Seok)
  • Jimin (Park jimin)
  • V (Kim Tae Hyung)
  • Jungkook (Jeon Jung Kook) (2)
BTS adalah boyband asal Korea Selatan.
BTS adalah boyband asal Korea Selatan. (soompi.com)

  • Sinopsis #


Film 'Burn The Stage: The Movie' menceritakan tentang perjalanan member BTS selama konser panggung The Wings Tour 2017 BTS Live Trilogy Episode III.

Tur tersebut terdiri dari 40 konser di 19 kota di 12 negara termasuk Korea Selatan, Jepang, Brazil dan Amerika Serikat. (1)

Selain itu film 'Burn The Stage: The Movie' juga mengungkap kisah bagaimana boyband BTS menjadi terkenal hingga bisa melakukan The Wings Tour.

Film dokumenter ini menampilkan BTS di belakang layar saat konser tersebut, juga beberapa cuplikan ekslusif selama tur dan wawancara dengan member BTS.

Fans BTS, ARMY, disuguhkan video-video yang belum pernah ditampilkan selama ini oleh BTS. (5

Cuplikan film Burn The Stage: The Movie (2018).
Cuplikan film Burn The Stage: The Movie (2018). (imdb)

  • Fakta Menarik #


1. Menggambarkan perjalanan karier BTS hingga suasana belakang panggung saat The Wings Tour 2017 BTS Live Trilogy Episode III.

Film 'Burn The Stage: The Movie' menceritakan tentang perjalanan member BTS selama konser panggung The Wings Tour 2017 BTS Live Trilogy Episode III.

Selain itu juga digambarkan bagaimanaa BTS mencapai kesuksesannya hingga mampu mengadakan tur tersebut.

Cuplikan film Burn The Stage: The Movie (2018).
Cuplikan film Burn The Stage: The Movie (2018). (imdb)


2. Merupakan kepanjangan dari series berjudul sama yang ditayangkan di YouTube.

Film 'Burn The Stage: The Movie' ini merupakan versi lanjutan dari series dengan judul sama yang dibuat oleh BTS dan ditayangkan melalui YouTube Red.

Series tersebut berisi 8 episode dengan menampilkan aksi panggung, keriuhan di balik panggung dan wawancara dari hati ke hati dengan semua member BTS.

Film 'Burn The Stage: The Movie' merupakan versi lebih lengkap dari versi seriesnya. (6

Cuplikan film Burn The Stage: The Movie (2018).
Cuplikan film Burn The Stage: The Movie (2018). (imdb)


3. Menjadi film dokumenter konser terlaris mengalahkan One Direction.

Film 'Burn The Stage: The Movie' menjadi salah satu film dokumenter terlaris yang meraih pendapatan 18,5 juta Dollar Amerika  Serikat atau senilai Rp 259,3 miliar.

Pendapatan dari 'Burn The Stage: The Movie' ini mengalahkan rekor dokumenter konser terlaris sebelumnya yang dipegang oleh One Direction dalam filmnya 'Where We Are-the Concert Film' (2014). (4

Cuplikan film Burn The Stage: The Movie (2018).
Cuplikan film Burn The Stage: The Movie (2018). (imdb)

  • Trailer #


 


(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Abdurrahman Al Farid)

Jangan lupa subscribe channel YouTube Tribunnewswiki.com ya!

 



Nama Burn The Stage: The Movie (2018)
Sutradara Park Jun Soo
Negara Korea Selatan
Rilis 15 November 2018
Genre Dokumenter
Bahasa Korea
Durasi 84 min
Pemain BTS (RM, Jin, Suga, J-Hope, Jimin, V, Jungkook)


Sumber :


1. asianwiki.com
2. www.imdb.com
3. kaltim.tribunnews.com
4. www.gadis.co.id
5. comicbook.com
6. loop.co.id


Editor: haerahr
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved