Dipilih Jadi Ibu Kota Baru, Kalimantan Ternyata Pernah Dilanda Gempa Besar dan Tsunami

Berdasarkan catatan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Kalimantan ternyata pernah dilanda gempa besar.


zoom-inlihat foto
kalimantan.jpg
Kolase Tribunnews.com
Peta Kalimantan


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Berdasarkan hasil rapat terbatas yang digelar di Istana Negara pada Senin (29/4/2019), Presiden Joko Widodo setuju untuk memindahkan ibu kota ke luar Jawa.

Baru-baru ini, Presiden Jokowi bahkan telah memilih Pulau Kalimantan sebagai ibu kota baru meski provinsinya masih dirahasiakan hingga saat ini.

Seperti diungkapkan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional atau Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro yang dikutip Tribunnewswiki.com dari Kompas.com berikut ini.

"Pulaunya Kalimantan, provinsinya, nanti (menyusul)," ungkap Bambang.

Alasan dipilihnya Kalimantan menjadi ibu kota baru adalah karena memiliki risiko bencana yang relatif minim berdasarkan catatan pemerintah.

"Kalau lihat dari peta kebencanaan, saya tidak mengatakan, ini adalah kandidat-kandidatnya (jadi Ibu Kota)," ungkap Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro, Jakarta, Selasa (30/4/2019) dikutip Tribunnewswiki.com dari Kompas.com.

Meski demikian, bukan berarti Kalimantan tidak pernah mengalami bencana.

Berdasarkan catatan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) yang dikutip Tribunnewswiki.com dari akun Instagram @infobmkg, Kalimantan ternyata pernah dilanda gempa besar.

Satu di antaranya bahkan disertai terjangan gelombang tsunami.

Berikut, rangkuman peristiwa gempa yang pernah melanda Kalimantan dikutip Tribunnewswiki.com dari akun Instagram @infobmkg:

Baca: Sebelum Indonesia, 5 Negara Ini Pernah Pindahkan Ibu Kotanya

1. Gempa dan Tsunami Sangkulirang, Kalimantan Timur

Gempa ini terjadi pada 14 Mei 1921 dan mengguncang wilayah Kalimantan Timur.

Dampak gempa ini dilaporkan memiliki intensitas VII-VIII MMI yang artinya banyak bangunan mengalami kerusakan sedang hingga berat.

Tak hanya memporak-porandakan bangunan, gempa ini juga disertai gelombang tsunami yang mengakibatkan kerusakan di sepanjang pantai dan muara sungai di Sangkulirang, Kalimantan Timur.

2. Gempa Tarakan, Kalimantan Timur

Dua tahun sesudahnya, gempa besar kembali mengguncang wilayah Kalimantan Timur.

Tepatnya di Tarakan pada 19 April 1923 dengan kekuatan magnitudo 7,0.

Dampak gempa mencapai skala intensitas VII-VIII MMI yang artinya banyak bangunan mengalami kerusakan sedang hingga berat.

Tak hanya kerusakan bangunan, gempa ini juga menyebabkan banyak rekahan tanah.

3. Gempa Tarakan, Kalimantan Timur





Halaman
12
Penulis: Fathul Amanah
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved