TRIBUNNEWSWIKI.COM - Aktor senior Tio Pakusadewo angkat bicara soal kasus Narkoba yang menjerat Jefri Nichol.
Secara khusus, Tio mengunggah tulisan lewat akun Instagramnya.
Baik Tio dan Jefri punya keterkaitan.
Seperti diketahui, Tio dan Jefri sama-sama pernah membintangi film 'Pertaruhan' dan berakting sebagai ayah dan anak.
Beberapa waktu lalu, Jefri juga pernah memberikan dukungan untuk Tio di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Kala itu, Tio sedang menjalani proses sidang karena narkoba.
Namun, kini situasi justru berbalik.
Jefri mau tak mau menghadapi kenyataan dirinyalah yang terjerat narkoba.
Jefri ditangkap Satres Narkoba Polres Jakarta Selatan lantaran diketahui menyimpan ganja.
Tio pun merespons kabar tersebut.
Dirinya mengibaratkan Jefri sedang membaca buku yang sudah tamat dia baca.
"Dear Jeff, Buku yg sdh habis kubaca, kini Baru mulai kau baca Dan Baru pada halaman yg pertama," tulis Tio, dilihat Tribunnewswiki.com, Kamis (15/7/2019).
Tio pun ingin Jefri agar lebih ikhlas.
"Tetap ikhlas, bertahanlah menjadi manusia Tabah sampai akhir," tulis Tio.
Terima Banyak Dukungan
Jefri Nichol bersyukur masih mendapat dukungan dari penggemar meskipun dirinya kini sedang menghadapi kasus narkotika.
“Bersyukur banget sih. Bersyukur banget mereka tetap support saya. Walaupun kondisinya lagi kayak gini. Makasih banget,” kata Jefri Nichol ditemui Tribunnews.com di Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis (25/7/2019).
Jefri Nichol menyadari, ia telah membuat para penggemar kecewa dan menyesal.
Ia juga bersyukur telah ditangkap pihak kepolisian.
“Walaupun saya bikin mereka nyesal, bikin mereka kecewa dan terima kasih juga buat Bu Vivick dan timnya udah membuat saya sadar, nggak terjerumus lebih dalam lagi karena memakai ganja,” katanya.