Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Ikut aku ke neraka merupakan film yang berasal dari Indonesia.
Film 'ikut aku ke neraka' merupakan film yang di sutradarai oleh Azhar Kinoi Lubis dan di produseri oleh Gope T Samtani, Sunil G Samtani, Priya NK dan Sunar Samtani.
Film 'ikut aku ke neraka' merupakan film horor yang di perankan oleh Sara Wijayanto, Cut Mini, Clara Bernadeth, dan Rendy Kjaernett. (1)
Film 'ikut aku ke neraka' merupakan film yang di produksi oleh Rapi Film.
'Ikut aku ke neraka' rilis tanggal 11 Juni 2019 di seluruh bioskop Indonesia.
Sinopsis #
Film 'ikut aku ke neraka' dimulai kala Lita (Clara Bernadeth) menikah dengan Rama (Rendy Kjaernett).
Hidup mereka seakan sempurna, apalagi setelah Lita hamil.
Saat hamil tua dan menjelang kelahiran, Lita memiliki tanda lahir di punggungnya.
Rama ingin tanda lahir itu hilang karena ia mau melihat istrinya terlihat sempurna dan lebih percaya diri.
Oleh karena itu atas saran dokter plastik, Lita melakukan operasi. Tanda lahir di punggungnya pun hilang.
Namun, ada kejadian aneh setelah Lita melakukan operasi plastik.
Lita dan sang suami sering diganggu makhluk halus.
Rama pun lalu minta bantuan Adam (Teuku Rifnu Wikana), orang pintar yang bisa membersihkan rumah dari makhluk halus.
Adam menjelaskan sebenarnya rumah mereka baik-baik saja, karena semua gangguan itu berasal dari Lita sendiri.
Oleh karena itu, Lita diharuskan mengungkap masa lalunya yang berhubungan dengan sang ibu, Sari (Cut Mini)
Sari berada di rumah sakit jiwa karena mengalami gangguan mental sejak sang putri meninggalkannya.
Lita pun harus mengungkap masa lalunya dengan berkomunikasi dengan sang ibu yang tentunya tidak mudah. (2)
Trailer #
Berikut trailer film 'ikut aku ke neraka':
Poster #
Berikut poster film 'ikut aku ke neraka':
Daftar Pemain #
Berikut daftar pemain film 'ikut aku ke neraka':
- Clara Bernadeth sebagai Lita
- Rendy Kjaernett sebagai Rama
- Cut Mini sebagai Sari
- Sara Wijayanto sebagai Dokter Shinta
- Rini Mentari sebagai Suster Widya
- Rifnu Wikana sebagai Adam
- Edoh Nining Yuningsih sebagai Inah
- Nayla D Purnama sebagai Lita kecil
- Raymond MC sebagai Dokter Paul
- Dian Sidik sebagai Dokter kandungan
- Vonny Anggraini sebagai Guru Sekolah Dasar
- Ence Bagus
- Ninok Wiryono (1)
(Tribunnewswiki.com/Wiene Wardhani)
Jangan lupa subscribe channel Youtube Tribunnewswiki.com!
| Informasi |
|---|
| Judul | Ikut Aku ke Neraka |
|---|
| Jenis | Film |
|---|
| Sutradara | Azhar Kinoi Lubis |
|---|
| Pemeran | Sara Wijayanto, Cut Mini, Clara Bernadeth, Rendy Kjaernett |
|---|
| Perusahaan produksi | Rapi Films |
|---|
| Tanggal rilis | 11 Juli 2019 |
|---|
| Negara | Indonesia |
|---|
| Bahasa | Indonesia |
|---|
Sumber :
1. filmindonesia.or.id
2. www.kapanlagi.com