Yu-Gi-Oh!

Yu-Gi-Oh! Adalah serial manga yang ditulis dan diilustrasikan oleh Kazuki Takahashi. Serial Yu-Gi-Oh! masuk di majalah manga mingguan Shōnen Jump milik perusahaan Shueisha sejak 30 September 1996 hingga 8 Maret 2004.


zoom-inlihat foto
tyuii.jpg
dvdplanetstore.pk
Yu-Gi-Oh

Yu-Gi-Oh! Adalah serial manga yang ditulis dan diilustrasikan oleh Kazuki Takahashi. Serial Yu-Gi-Oh! masuk di majalah manga mingguan Shōnen Jump milik perusahaan Shueisha sejak 30 September 1996 hingga 8 Maret 2004.




  • Awal Mula #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Yu-Gi-Oh! Adalah serial manga yang ditulis dan diilustrasikan oleh Kazuki Takahashi.

Serial Yu-Gi-Oh! masuk di majalah manga mingguan Shōnen Jump milik perusahaan Shueisha sejak 30 September 1996 hingga 8 Maret 2004.

Nama Yu-Gi-Oh! diambil dari istilah bahasa Jepang, yugiō yang berarti raja permainan.

Sedangkan penulisan “Oh!” merefleksikan pekikan ketika karatker Yugi Mutou yang berubah menjadi Yami Yugi (Yugi kegelapan) dalam serial Yu-Gi-Oh!.

Awalnya Kazuki Takahashi, sang kreator atau dalam bahasa Jepang disebut mangaka hendak membuat cerita dalam serial Yu-Gi-Oh! ini bertema inti cerita horor.

trttttt
Kazuki Takahashi, pencipta manga Yu-Gi-Oh!

Namun, akhirnya Yu-Gi-Oh! justru menjadi manga dengan latar cerita duel permainan kartu yang memunculkan monster, sihir dan efek-efek tertentu didalamnya.

Takahashi ingin bahwa Yu-Gi-Oh! menekankan pada komunikasi antar orang merupakan inti yang sesuatu penting karena selama ini orang lebih banyak bermain kartu dalam layar laptop/komputer daripada pada permainan meja kartu yang membuat orang lebih sering berbicara.

Selain itu, kuatnya ikatan persahabatan antara karatker Yugi dan teman-temannya dalam serial Yu-Gi-Oh! juga sengaja diciptakan oleh Takahashi agar penikmat serial manga ini menghargai dan menghayati sebuah ikatan pertemanan atau persahabatan. (1)

Tetapi, serial Yu-Gi-Oh! di beberapa negara tidak muncul secara penuh dikarenakan kurasi isi konten dan penamaan dalam cerita yang dianggap tidak ramah pada anak-anak.

  • Plot Cerita #


Yu-Gi-Oh! menceritakan kisah Yugi Mutou, seorang anak lelaki pemalu yang menyukai permainan kartu dan sering mendapat perundungan dalam kehidupan sehari-hari.

Suatu hari, Yugi memecahkan teka-teki kuno yang dikenal sebagai teka-teki millennium (Millennium Puzzle) dan menyebabkan tubuhnya menjadi tuan rumah bagi roh misterius yang suka dengan tantangan permainan kartu kegelapan (Shadow Games).

Sejak saat itu, setiap kali Yugi atau salah satu temannya diancam oleh mereka yang memiliki kegelapan di dalam hati mereka, Yami Yugi selalu menunjukkan dirinya dan menantang mereka dalam duel kartu kegelapan untuk mengungkap sisi jati diri orang tersebut.

Siapa yang kalah dalam duel itu, maka akan dikenai hukuman kegelapan dalam permainan kartu tersebut.

Dalam cerita serial Yu-Gi-Oh! ini, Yugi dan teman-temannya akhirnya mengetahui bahwa roh orang di dalam teka-teki (Yami Yugi) ini sebenarnya adalah roh Firaun tanpa nama dari zaman Mesir Kuno. (2)

Roh Firaun atau Yami Yugi itu telah kehilangan ingatannya karena sebuah duel dewa pada masa lampau.

rrrrrrtrt
Yugi Mutou dan Yami Yugi.

Dalam proses Yugi dan kawan-kawannya berusaha membantu roh Firaun atau Yami Yugi mendapatkan kembali ingatannya dengan memasuki alam pertarungan permainan kartu (Shadow Games), mereka mendapat banyak rintangan berat.

Yugi dan kolega mempertaruhakan nyawa mereka ketika berhadapan para penantang yang ternyata dipengaruhi roh dan menggunakan alat millennium misterius (mysterious Millenium Items) dari permainan kartu kegelapan (Shadow Games).

  • Manga dan Anime #


Manga Yu-Gi-Oh! muncul agak berbeda dari yang lain.

  • Manga

Selama rentang 30 September 1996 hingga 8 Maret 2004, Yu-Gi-Oh! memainkan beberapa fitur chapter bertema khusus, berbeda-beda satu sama lain namun masih memiliki keterkaitan secara tidak langsung.

Ada 38 chapter dalam manga Yu-Gi-Oh! dengan masing-masing chapter berisikan 7 hingga 10 episoder cerita.

Manga Yu-Gi-Oh! juga terbit dalam bahasa Inggris di Amerika Serikat pada 2002 hingga 2007 oleh distributor manga Viz Media yang berbasis di California.

Serial Yu-Gi-Oh1 Duel Monsters
Serial Yu-Gi-Oh1 Duel Monsters (dvdplanetstore.pk)

Dalam manga Yu-Gi-Oh! juga muncul dengan cerita spin-off atau sempalan karya mangaka Akira Ito bernama Yu-Gi-Oh! R, terbit di majalah V-Jump pada medio 2004 hingga 2007 dengan latar cerita Yugi melawan orang-orang yang akan membangkitkan nyawa musuh lama mereka yakni Pegasus. (3)

  • Anime

Anime atau manga yang direplikasi kedalam bentuk animasi bergerak Yu-Gi-Oh! pertama kali muncul di serial televisi pada 1998.

Kala anime Yu-Gi-Oh! diproduksi oleh Toei Animation dan tayang di TV Asahi dalam rentang waktu 4 April 1998 hingga 10 Oktober 1998 dalam 27 episode.

Tetapi anime pertama Yu-Gi-Oh! ini melewatkan banyak episode cerita dari manga Yu-Gi-Oh! sebagai sumbernya.

Pada 2000, Nihon Ad Systems dan Studio Gallop membidani lahirnya Yu-Gi-Oh! Duel Monsters.

Cerita hanya mengadopsi dari episode manga Yu-Gi-Oh! ke 60 dan setelahnya dan guna ikut menyemarakkan peluncuran kartu permainan Yu-Gi-Oh! dalam versi nyata ke pasaran.

Bisa dibilang, Yu-Gi-Oh! Duel Monsters adalah produk anime dan lainnya yang paling popular di pasaran salah satunya berkat produk kartu yang juga banyak beredar hingga di Indonesia.

Yu-Gi-Oh! Duel Monsters mengudara di TV Tokyo pada 18 April 2000 hingga 29 September 2004.

Anime spin-off Yu-Gi-Oh! dengan judul Yu-Gi-Oh! Capsule Monsters yang mengambil latar cerita sebelum Duel Monsters juga tayang di Amerika Serikat pada 9 September 2006 hingga 25 November 2006, diproduksi oleh 4Kids Entertainment.

  • Komik, Film dan Video Game #


Informasi detail tentang segala cerita yang berkaitan dengan Yu-Gi-Oh! bisa ditemukan dalam bentuk komik.

Ada beberapa komik yang menjelaskan nama-nama karakter Yu-Gi-Oh! hingga etiket dalam duel kartu seperti di manga/anime.

Yu-Gi-Oh! juga hadir di dalam beberapa film serial dan spin-off diantaranya:

Film Serial

Yu-Gi-Oh! (1999)

Yu-Gi-Oh! The Movie: Pyramid of Light (2004)

Yu-Gi-Oh!: Bonds Beyond Time (2010)

Yu-Gi-Oh!: The Dark Side of Dimensions (2016)

Spin-off

Yu-Gi-Oh! GX (2008)

Yu-Gi-Oh! 5D's (2008)

Yu-Gi-Oh! Zexal (2011)

Yu-Gi-Oh! ARC-V (2014)

Yu-Gi-Oh! VRAINS (2016)

Pada 2011, kartu duel Yu-Gi-Oh! versi nyata laku denga 25,1 juta kartu terjual diseluruh dunia dan menjadi rekor penjualan trading card terbaik dalam sejarah versi Guinness World Records. (4)

Selain itu, Yu-Gi-Oh! juga muncul dalam banyak gim permainan baik itu di playstasion, xbox hingga komputer.

(TribunnewsWiki.com/Haris Chaebar)

Jangan lupa subscribe channel Youtube TribunnewsWIKI Official:



Nama Yu-Gi-Oh!
Kategori Manga, anime dan film
Kreator Kazuki Takahashi
   


Sumber :


1. web.archive.org
2. www.yugioh.com
3. www.animenewsnetwork.com
4. www.guinnessworldrecords.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved