Doa dan Harapan Basuki Tjahaja Purnama di Ulang Tahun Jokowi yang ke-58

Di ulang tahunnya yang ke-58 hari ini, Jumat (21/6/2019), Presiden Jokowi banjir ucapan selamat dan doa dari netizen maupun masyarakat.


zoom-inlihat foto
basuki-tjahaja-purnama-jokowi.jpg
tribunnews.com
Doa dan Harapan Basuki Tjahaja Purnama di Ulang Tahun Jokowi yang ke-58


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Di ulang tahunnya yang ke-58 hari ini, Jumat (21/6/2019), Presiden Jokowi banjir ucapan selamat dan doa dari netizen maupun masyarakat.

Tagar HBD Jokowi bahkan merajai Twitter dan menjadi trending.

Hingga berita ini ditulis, tercatat ada 47 ribu cuitan yang memakai tagar tersebut.

Tagar HBD Jokowi Trending Twitter
Tagar HBD Jokowi Trending Twitter (Tangkap Layar Trending Twitter)

Sementara Jokowi, mengunggah sebuah postingan berisi fotonya yang sedang tersenyum dalam balutan kemeja batik coklat di akun Instagram pada Jumat (21/6/2019) siang.

Baca: Ucapan Selamat dan Doa Para Tokoh Politik untuk Jokowi yang Berulang Tahun ke-58

Melalui postingannya itu, ia mengucapkan terima kasih atas segala bentuk perhatian, doa, dukungan serta amanah yang diberikan padanya.

"Terima kasih untuk segala perhatian, doa, dukungan, dan amanah yang tercurah dari seluruh rakyat kepada saya dan keluarga," tulisnya.

Ia juga mengungkapkan bahwa selama ini tak pernah merayakan ulang tahun dengan berpesta.

Hanya rasa syukur yang dapat ia panjatkan kepada Tuhan.

"Selama ini saya tak pernah merayakan hari ulang tahun.

Tak perlu ada pesta, kecuali rasa syukur ke hadirat Allah SWT, dan negeri yang menanti kerja bersama kita semua.

Sekali lagi, terima kasih," pungkasnya.

Selain netizen dan masyarakat awam, Jokowi rupanya juga mendapat ucapan selamat ulang tahun dan doa dari Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

Mantan wakilnya saat menjabat Gubernur DKI Jakarta ini menyampaikan hal tersebut lewat postingan di akun Instagram pada Jumat (21/6/2019) siang.

BTP mengunggah foto kebersamaannya dengan Jokowi saat keduanya tengah bersalaman.

Tampak dalam foto mereka kompak memakai kemeja putih.

Jokowi terlihat tersenyum sambil memasukkan tangan kirinya ke kantong celana.

Baca: Jokowi Genap Berusia 58 Tahun, Ini Deretan Artis yang Beri Ucapan Selamat Ulang Tahun Pada Presiden

Tak hanya mengunggah foto, BTP juga menuliskan doanya untuk Jokowi.

Ia berharap Ayahanda Kaesang Pangarep tersebut selalu diberikan kesehatan dan tetap bersemangat membumikan Pancasila serta NKRI.

"Selamat ulang tahun Pak @jokowi yang ke 58 tahun.

Semoga selalu diberikan kesehatan dan tetap semangat untuk terus membumikan Pancasila di NKRI," tulisnya sebagai caption.

(Tribunnewswiki.com/Fathul Amanah)





Editor: Fathul Amanah
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved