Kronologi Meninggalnya Aktor Kawakan Indonesia Robby Sugara

Aktor senior Indonesia, Robby Sugara meninggal dunia pada Kamis (13/6/2019) pukul 00.10 WIB.


zoom-inlihat foto
robby-sugara-meninggal.jpg
Kompas.com/Ira Gita
Robby Sugara meninggal akibat serangan jantung pada Rabu (13/6/2019) dini hari.


TRIBUNNEWSWIKI.COM – Aktor senior Indonesia, Robby Sugara meninggal dunia pada Kamis (13/6/2019) pukul 00.10 WIB.

Anak lelaki Robby Sugara mengungkapkan bahwa ayahnya meninggal dunia akibat serangan jantung.

Dilansir dari TribunSeleb, sebelum meninggal, Robby Sugara sempat berkumpul bersama keluarga besarnya pada Rabu (12/6/2019) malam.

Kemudian Robby Sugara mengalami serangan jantung.

Baca: Beyoncé Giselle Knowles

Baca: 18th Asian Games Jakarta Palembang 2018

Robby Sugara sempat dilarikan ke Rumah Sakit Adhiyaksa, Jakarta Timur untuk mendapatkan perawatan namun beliau sudah mengembuskan nafas terakhirnya dalam perjalanan menuju rumah sakit.

"Sampai di IGD, papi tidak mendapatkan pertolongan karena meninggal dalam perjalanan ke rumah sakit," ujar Juan Bernard yang dikutip dari TribunSeleb.

Putri keempat Robby Sugara, Patricia Grace mengatakan bahwa ayahnya sempat mengalami sesak nafas dan muntah.

Sebelumnya, Robby Sugara pernah mengalami serangan jantung pada Mei 2019 dan berhasil pulih kembali.

Robby Sugara tutup usia pada umur 69 tahun meninggalkan seorang istri, tujuh orang anak, dan 16 cucu.

Jenazah pemilik nama lengkap Robert Isaac Kaihena disemayamkan di Rumah Duka RS UKI Cawang Jakarta Timur.

Upacara pelepasan peti akan dilakukan pada Jumat (14/6/2019) di TPU Pondok Rangon, Jakarta Timur.

Dikutip dari Kompas.com, Patricia Grace mengatakan bahwa ayahnya sempat memberikan tanda-tanda sebelum meninggal dunia.

Baca: Gudeg

Baca: Monumen Yogya Kembali

"Banyak sih papi kasih tanda-tanda mau pergi," kata Patricia saat ditemui Kompas di Rumah Duka UKI, Cawang, Jakarta Timur, Kamis siang.

Menurut Patricia Grace Robby Sugara lebih banyak diam dengan tatapan kosong saat berkumpul dengan keluarga.

"Ya dari mulai ulang tahun mami, kami ketawa-tawa aja, papi enggak ketawa. (Dia) duduk, diam, pandangan kosong," tambah Patricia.

Patricia melanjutkan "Sama kakak aku juga enggak biasanya papi senderan di kakak aku, terus bilang ‘aduh papi pengin dimanja sama anak perempuannya’, biasanya enggak kayak gitu,"

Robby Sugara mulai popular sebagai salah satu aktor Indonesia mulai 1970.

Film-film lain yang dibintangi Robby Sugara di antaranya adalah ‘Wajah Tiga Perempuan’, ‘Ratapan Anak Tiri II’, ‘Ke Ujung Dunia’ pada era 70-an dan 80-an hingga ‘Garuda Superhero’ pada 2015, ‘Terjebak Nostalgia’ pada 2016, dan ‘3 Dara 2’.

Baru-baru ini Robby Sugara dikabarkan tengah membintangi film berjudul ‘Jangan Sendirian’.

Baca: Pasar Triwindu Ngarsopuro

Baca: Taman Sari Yogyakarta

 

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Yonas)

Jangan lupa subscribe official Youtube channel TribunnewsWiki di TribunnewsWIKI Official





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved